Connect with us

HEADLINE

Kalsel Belum Beranjak dari 5 Besar Penyumbang Covid-19


Kasus Covid-19 di Kalsel Nyaris Sentuh 5 Ribu Orang


Diterbitkan

pada

Juru Bicara GTPP Covid-19 Kalsel Muhamad Muslim. Foto: Dokumentasi

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Kalimantan Selatan belum beranjak dari 5 besar provinsi di Indonesia yang menyumbang kasus Covid-19. Provinsi lainnya yang juga belum berangsur menurun angka penderitanya antara lain seperti DKI Jakarta, Jawa Barat dan Jawa Timur

Tren kenaikan kasus positif Covid-19 di Kalimantan Selatan tak pernah berhenti. Data dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kalsel mencatat, pada Minggu (19/7/2020) sore jumlah kasus positif Covid-19 mencapai 4.938 kasus. Atau nyaris menyentuh angka 5 ribu kasus.

“Penambahan positif Covid-19 hari ini sebanyak 109 orang,” kata Juru Bicara GTPP Covid-19 Kalsel Muhamad Muslim, Minggu (19/7/2020) sore.

Temuan kasus baru ini, didominasi dari Kota Banjarmasin sebanyak 49 orang dan Kabupaten Tapin sebanyak 20 orang. Disusul dari Kota Banjarbaru sebanyak 11 orang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan sebanyak 8 orang, Kabupaten Balangan sebanyak 6 orang dan Kabupaten Banjar sebanyak 4 orang. Serta masing-masing 3 orang dari Kabupaten Tanahbumbu dan Kabupaten Baritokuala.

 

Baca juga :

Anak Jin Terekam CCTV saat Curi HP di Jalan Veteran

 

 

Infografis : kanalkalimantan/yuda

Terakhir, masing-masing 2 orang dari Kabupaten Tanah Laut dan Kabupaten Tabalong. Serta satu orang dari Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Kasus sembuh sendiri, juga mengalami penambahan, kendati tidak begitu signifikan. Tercatat, sudah ada 1.735 kasus positif Covid-19 yang sembuh atau sebesar 35,14 persen dari total kasus keseluruhan.

“Pasien Covid-19 yang sembuh sebanyak 27 orang,” imbuh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel ini.

Kasus sembuh sendiri, mayorias dari isolasi mandiri di Kabupaten Banjar sebanyak 10 orang. Disusul masing-masing 5 orang dari karantina khusus di Gedung Bapelkes Kalsel di Banjarbaru dan karantina khusus di Kabupaten Tanah Bumbu, 4 orang dari isolasi mandiri di Kota Banjarmasin dan 3 orang dari karantina khusus di Asrama Haji Banjarbaru.

Sedangkan kasus meninggal dunia akibat Covid-19 juga bertambah. Tercatat secara keseluruhan sudah ada 246 kasus positif Covid-19 yang meninggal dunia, atau hanya 4,98 persen dari total kasus keseluruhan.

“Pasien Covid-19 yang dilaporkan meninggal ada 3 orang. Berasal dari Kabupaten Banjar satu orang dan Kota Banjarbaru dua orang,” pungkas Muslim. (Kanalkalimantan.com/fikri)

 

Reporter : Fikri
Editor : Dhani


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->