Kota Banjarmasin
Kapolda Kalsel Turun Tangan Bersihkan Sampah di Pasar Sudimampir
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Andi Rian Djajadi bersama jajaran melaksanakan bersih-bersih lingkungan pasar tradisional di Banjarmasin, Kamis (13/7/2023) pagi.
Ada tiga titik lokasi yang dibersihkan, yaitu Pasar Sudimampir, Masjid Raya Sabilal Muhtadin, dan jalan lingkar Selatan Kota Banjarmasin.
Kegiatan bersih-bersih lingkungan tersebut merupakan inisiasi Mabes Polri yang serentak dilaksanakan seluruh Polda, Polres, dan Polsek di seluruh Indonesia.
Kapolda Kalsel turun langsung ke lapangan dengan membersihkan tumpukan sampah yang ada di sekitar Pasar Sudimampir. Bersama jajaran Polda Kalsel, organisasi kepemudaan, dan warga sekitar, sampah-sampah tersebut dimasukan ke truk kemudian diangkut ke tempat pembuangan akhir.
Baca juga: Sidang Korupsi Mantan Bupati HST, Abdul Latif Bantah Miliki Mobil Mewah Cadillac
Untuk lokasi di Masjid Sabilal Muhtadin dan jalan Lingkar Selatan, anggota gabungan TNI Polri bersama lapisan masyarakat melakukan bersih-bersih sungai, jalan dan trotoar di sekitar masjid.
Irjen Pol Andi Rian mengungkapkan kegembiraannya karena melihat antusiasme yang tinggi dari masyarakat dalam kegiatan ini. Kapolda Kalsel mengapresiasi kerjasama antara kepolisian dan masyarakat dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan.
Selain membersihkan sampah, personel Polda Kalsel juga melakukan sosialisasi dan mengimbau kepada warga dan pedagang untuk berperan aktif menjaga kebersihan lingkungan.
Baca juga: Konsolidasi PDIP HSU Jelang Kontestasi, Target 1 Fraksi Utuh Menangkan Ganjar
Menurutnya, menjaga kebersihan lingkungan merupakan tanggung jawab bersama yang harus dilakukan secara berkelanjutan agar tercipta lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman.
“Semoga kegiatan ini dapat meningkat kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan sekitar,” harap Andi Rian.
Menurutnya, kegiatan bersih-bersih lingkungan tersebut merupakan langkah nyata Polda Kalsel dalam mendukung pemerintah dalam menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan.
Baca juga: Kapal Tanker SPOB Ratu Yamani Terbakar di Perairan Tabanio, 12 ABK Selamat
“Dengan melibatkan generasi muda, dengan harapan kesadaran dan kepedulian terhadap lingkungan semakin meningkat,” pungkasnya. (Kanalkalimantan.com/rizki)
Reporter : rizki
Editor : bie
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Petani Sumardi Divonis Bersalah, Mahasiswa Unjuk Rasa di PN Martapura
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Bamagnas Banjarbaru Silaturahmi ke Pjs Wali Kota
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Vonis Berbeda Calo dan Mantri Korupsi Kredit Topengan Bank
-
Hukum2 hari yang lalu
Narkoba 79,3 Kg Sabu Dimusnahkan, Jaringan Fredy Pratama Pakai Jalur Darat
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
Belasan Kios Pasar A Yani Pengambangan Terbakar
-
pilkada 20243 hari yang lalu
Alat Peraga Kampanye Paslon Diskualifikasi Dicopot