Connect with us

Pemerintahan

Kemen-PANRB Gelar Rembuk dan Pameran Gerakan Indonesia Melayani

Diterbitkan

pada

Pekan Kerja Nyata Revolusi Mental Foto : ditjen polpum

BANJARBARU, Pekan Kerja Nyata Revolusi Mental (PKNRM) kembali digelar. Kini, giliran Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, dipercaya menjadi tuan rumah.

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) membuka stand yang memungkinkan masyarakat bisa mengikuti simulasi Computer Assisted Test (CAT). Sebanyak 20 inovator pelayanan publik juga membuka pameran dalam acara tersebut.

PKNRM digelar 19 hingga 21 September 2019 mengangkat tema “Revolusi Mental untuk Membangun Karakter Bangsa yang Kuat dan Ber-Bhineka Tunggal Ika dalam Bingkai NKRI”.  Pameran dibuka pada Kamis 19 September 2019 pukul 16.00 Wita. Untuk hari Jum’at, 20 September 2019, pameran dibuka sejak pukul 09.00 hingga 19.00 Wita.

“Stand Kementerian PANRB dibuka untuk seluruh masyarakat. Terutama bagi yang berminat menjadi CPNS, silakan mencoba simulasi CAT,” ujar Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB, Diah Natalisa. Stand Kementerian PANRB ini bekerja sama dengan Ombudsman RI, Badan Kepegawaian Negara (BKN), Lembaga Administrasi Negara (LAN), dan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

Sejak tahun 2014, Gerakan Nasional Revolusi Mental terus berproses untuk menorehkan capaian yang positif pada perubahan cara pikir, cara kerja yang membawa perubahan, juga pada cara hidup berbangsa. Hal ini dapat dilihat diantaranya melalui penyediaan pelayanan publik yang lebih transparan, tertib, dan pasti, perbaikan fasilitas pelayanan dan budaya pelayanan yang lebih baik, sinergitas program dan kebijakan pemerintah, serta pembangunan infrastruktur yang lebih merata dan berkesinambungan.

Kementerian PANRB selaku koordinator Gerakan Indonesia Melayani, akan mengadakan acara rembuk nasional serta LAPOR! Goes to Campus. Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat atau LAPOR! akan disosialisasikan kepada mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat. Mahasiswa sebagai agen perubahan dirangkul untuk peduli terhadap permasalahan pelayanan publik yang tewrjadi di sekitarnya.

Kegiatan LAPOR! Goes to Campus di Universitas Lambung Mangkurat merupakan yang kedua, setelah sebelumnya diadakan di Universitas Diponegoro, Semarang. Direncakanak, Menteri PANRB Syafruddin akan memberikan kuliah umum pada acara LAPOR! Goes to Campus ini.

Acara tersebut diselenggarakan pada 19 hingga 20 September 2019. Seperti di Undip, sepasang Duta LAPOR! juga akan dipilih dalam LAPOR! Goes to Campus di Universitas Lambung Mangkurat. Mereka bertugas menyosialisasikan pentingnya aplikasi LAPOR! untuk optimalisasi pelayanan publik. Duta LAPOR! dipilih dari kalangan mahasiswa karena mereka mewakili kaum milenial yang tidak asing dengan perkembangan teknologi. (don/humas menpanrb)

Reporter : Don/humas menpanrb
Editor : Kk


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->