Kota Banjarbaru
Kemendagri Beri Penghargaan Disdukcapil Kota Banjarbaru

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Kementerian Dalam Negeri memberi penghargaan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Banjarbaru dengan kategori Dukcapil Bisa pada tanggal 5 Maret 2021.
Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Arifin merasa bersyukur dengan torehan penghargaan tersebut.
“Semoga ini menjadi vitamin untuk kota Banjarbaru bisa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujarnya.
Aditya juga mengatakan semoga penghargaan ini bisa menjadi sumbu motivasi bagi SKPD lain untuk bekerja melayani masyarakat.
“Dan ini merupakan komitmen pemerintah kota Banjarbaru mewujudkan salah satu rencana jangka panjang daerah sebagai kota pelayanan,” tambahnya.
Setidaknya Banjarbaru menjadi salah satu dari 39 pemerintah ddaerah lainnya yang mendapatkan penghargaan atas pelayanan administrasi penduduk.
Hal itu disampaikan dalam SK Kemendagri 861-450 Tahun 2021 dan diputuskan berdasarkan rapat antara Dirjen Kependudukan dan Catatan Sipil Kementerian Dalam Negeri. (kanalkalimantan.com/pras)
Editor : Cell

-
DPRD BANJARBARU2 hari yang lalu
Pelaku UMKM Terjerat Hukum, Wakil Rakyat Banjarbaru: Pendampingan Bukan Sanksi Pidana
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Sidang Pelaku UMKM Terjerat Hukum, Penahanan Pemilik “Mama Khas Banjar” Dikabulkan Majelis
-
HEADLINE24 jam yang lalu
Jerat Hukum Pemilik “Mama Khas Banjar”, Begini Penjelasan Kajari Banjarbaru
-
Viral2 hari yang lalu
Kekecewaan Mendalam Sang Putra Mahkota: ‘Nyesel Gabung Republik’
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Curang Kurangi Takaran, Ini 3 Perusahaan MinyaKita
-
NASIONAL1 hari yang lalu
MinyaKita Terbukti Curang, DPR Desak Produsen Diberi Sanksi