Kalimantan Selatan
Kenang Wali Kota Nadjmi, Paman Birin: Beliau Sosok Gigih Perangi Covid-19
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Gubernur Kalimantan Selatan H. Sahbirin Noor punya kenangan tersendiri tentang sosok almarhum H Nadjmi Adhani. Ia mengatakan, Nadjmi merupakan sosok pemimpin daerah yang konsisten dalam memerangi Covid-19 di Kota Banjarbaru.
Ia pernah menyambangi rumah dinas Nadjmi dan berdiskusi dalam penanganan Covid-19 saat mulai merebak di Kalsel.
“Almarhum adalah salah satu pemimpin daerah yang sangat gigih memerangi Covid-19. Ketika wabah ini berjangkit di banua, beliau salah satu yang pertama saya kunjungu langsung ke rumah dinas dini haru untuk berdiskusi. Sebelum melaksanakan PSBB, beliau berkali-kali diskusi dengan saya,” kata Paman Birin, sapaannya, Senin (10/8/2020).
Terakhir kali orang nomor satu di Kalsel ini menyambangi Nadjmi pada 5 Juli 2020. Saat itu, Nadjmi mengundang Paman Birin yang tengah gowes untuk santap sarapan di kediaman Nadjmi. Ia tidak menyangka, sarapan bersama itu merupakan yang terakhir.
“Orang yang sangat ramah, terbuka, hangat, cerdas, bertindak cepat dan terukur. Orang yang menguasai dunia birokrasi. Di bawah kepemimpinan beliau, pembangunan di Kota Banjarbaru berjalan dengan sangat baik dan pesat. Perubahan terjadi di mana-mana. Prestasi berdatangan. Sumbangsih beliau bagi kota Banjarbaru dan Banua ini tidaklah sedikit. Karenanya almarhum dicintai banyak orang,” imbuh Paman Birin.
Gubernur Kalsel sendiri, atas nama pribadi, keluarga dan seluruh jajaran Pemerintah Provinsi Kalsel mengucapkan belasungkawa atas wafatnya Nadjmi. “Orang yang baik diwafatkan Allah dengan cara yang sangat baik. Semoga syahid menyertaimu pak Nadjmi. Rakyat banua akan selalu mengenang jasa-jasamu,” pungkas Paman Birin. (Kanalkalimantan.com/fikri)
Reporter: Fikri
Editor: Cell
-
HEADLINE3 hari yang lalu
KPK Pasang 8 JPU Perkara Korupsi Dinas PUPR Kalsel
-
Lifestyle2 hari yang lalu
Ide Kreatif Anak Muda Peduli Lingkungan Dituangkan dalam Kertas Kebijakan
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Pemkab Banjar Serahkan Penghargaan Proklim dan Adiwiyata, Ini Daftar Penerima Penghargaan
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Turunkan 413 Personel Pengamanan Nataru di Banjarbaru
-
Kalimantan Timur2 hari yang lalu
Tetangga Sendiri Dihabisi Secara Brutal Ayah dan Anak di Samarinda
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
Operasi Lilin Intan 2024 Dimulai, Ini Kata Kapolres HSU