DPRD BARITO KUALA
Ketua DPRD Batola Polres Batola Gelar Apel Ops Patuh Intan 2024
KANALKALIMANTAN.COM, MARABAHAN- Polres Barito Kuala (Batola) menggelar Apel Operasi Kepolisian Kewilayahan Patuh Intan 2024 di lapangan apel Polres Batola pada Senin (15/7/2024) pagi. Apel ini dipimpin oleh Kapolres Batola, AKBP Diaz Sasongko, S.I.K., M.H., dan dihadiri oleh Pj Bupati Batola, Mujiyat, S.Sn., M.Pd., serta unsur Forkopimda lainnya.
Turut hadir Ketua DPRD Kabupaten Batola, Kepala Dinas Perhubungan, Kasat Pol-PP, Kepala Dinas Kesehatan, Mitra Polri Senkom, kepala Jasa Raharja, Wakapolres Batola, dan jajaran Kapolsek serta pejabat utama Polres Batola.
Sebagai tanda dimulainya operasi, Kapolres Batola secara simbolis menyematkan pita operasi kepada perwakilan personel Polri, TNI, Dinas Perhubungan, dan Satpol PP.
Dalam amanatnya, Kapolres Batola membacakan sambutan dari Kapolda Kalsel, yang menyatakan bahwa apel ini merupakan bentuk pengecekan kesiapan akhir pelaksanaan Operasi Patuh Intan 2024. Kapolres juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemangku kepentingan yang mendukung kegiatan ini.
Operasi Patuh Intan 2024 akan berlangsung selama 14 hari, mulai dari 15 hingga 28 Juli 2024, secara serentak di seluruh Indonesia. Operasi ini bertujuan meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas dan menekan angka kecelakaan lalu lintas, termasuk mengurangi fatalitas korban.
“Diharapkan sinergi yang telah terjalin selama ini terus meningkat dalam upaya menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas) di seluruh wilayah Kalimantan Selatan,” ujar Kapolres Batola.
Transportasi, lanjutnya, merupakan urat nadi perekonomian masyarakat. Oleh karena itu, pentingnya menjaga keselamatan lalu lintas sangat diperlukan untuk memastikan mobilitas barang dan orang berjalan dengan lancar.(kanalkalimantan.com/adv)
Reporter: adv
Editor: rdy
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Petani Sumardi Divonis Bersalah, Mahasiswa Unjuk Rasa di PN Martapura
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Bamagnas Banjarbaru Silaturahmi ke Pjs Wali Kota
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Vonis Berbeda Calo dan Mantri Korupsi Kredit Topengan Bank
-
Hukum2 hari yang lalu
Narkoba 79,3 Kg Sabu Dimusnahkan, Jaringan Fredy Pratama Pakai Jalur Darat
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
Belasan Kios Pasar A Yani Pengambangan Terbakar
-
pilkada 20242 hari yang lalu
Alat Peraga Kampanye Paslon Diskualifikasi Dicopot