KANALKALIMANTAN.COM, PALANGKA RAYA- Anggota Komisi II DPRD Kota Palangka Raya, HM Khemal Nasery, mengajak generasi muda memanfaatkan momen peringatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober untuk meningkatkan kemampuan dan kompetensi diri.
Menurutnya, pemuda memegang peran penting sebagai penerus bangsa dan harus terus mengasah kualitas diri demi kemajuan daerah.
“Pemuda adalah generasi penerus bangsa yang memiliki peran penting dalam pembangunan daerah. Mereka harus menghindari perilaku negatif seperti narkoba, pergaulan bebas, dan minuman keras. Penting untuk mengarahkan generasi muda pada hal-hal positif yang dapat meningkatkan sumber daya dan kapabilitas mereka,” ucap Khemal, Senin (28/10/2024).
Di era globalisasi yang semakin ketat, baik di tingkat nasional maupun internasional, Khemal menegaskan bahwa pemuda harus mempersiapkan diri dengan bekal yang kuat agar dapat bersaing secara sehat dan memberikan kontribusi nyata bagi daerah serta bangsa.
Baca juga: Kalsel Ditinggal Ulama KH Muhammad Saberan Afandi, Wafat di Usia 82 Tahun
“Generasi muda harus siap bersaing di kancah nasional dan internasional dengan kompetensi dan mentalitas yang kokoh,” tambahnya.
Tak hanya mengenai peningkatan kompetensi, Khemal juga menekankan pentingnya menumbuhkan rasa cinta tanah air. Menurutnya, pemuda harus selalu mengutamakan kepentingan bangsa, setia kepada tanah air, serta bangga menggunakan bahasa Indonesia dalam setiap kesempatan.
“Pemuda harus berbuat yang terbaik untuk negara. Mereka harus setia kepada tanah air dan bahasa Indonesia,” katanya.
Dalam momen Sumpah Pemuda, yang berakar dari Kongres Pemuda II tahun 1928, Khemal mengingatkan bahwa peristiwa tersebut merupakan tonggak sejarah yang memperkuat persatuan dan nasionalisme bangsa Indonesia. Dengan nilai-nilai Sumpah Pemuda, ia berharap generasi muda dapat meneladani semangat persatuan dan menjaga keutuhan bangsa di tengah arus modernisasi yang kian deras.
Khemal berharap peringatan Hari Sumpah Pemuda kali ini dapat menjadi refleksi bagi pemuda untuk terus berbenah diri, meningkatkan rasa nasionalisme, dan berperan aktif dalam pembangunan daerah.
“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk berperan serta mendukung dan membimbing pemuda demi menciptakan generasi penerus yang berintegritas dan tangguh,” ungkapnya. (Kanalkalimantan.com/ril)
Reporter: ril
Editor: cell
KANALKALIMANTAN. COM, KUALA KAPUAS - Ribuan orang memeriahkan Festival Budaya Tinggang Menteng Panunjung Tarung dalam… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Bisnis F&B atau Food and Beverage kian berkembang di Ibu Kota Provinsi… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas menggelar forum konsultasi publik terkait rencana awal… Read More
Pj Wali Kota : Sangat Beruntung Kota Banjarbaru Mempunyai Pendahulu yang Visioner dan Inovatif Read More
KANALKALIMANTAN.COM, JAKARTA - Widya Dewi, penyuluh pertanian asal Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Kalimantan Selatan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA - Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al Habsyi beserta alim ulama, habaib dan… Read More
This website uses cookies.