Kabupaten Kapuas
Komisi II DPRD Kapuas Dorong Distan Lakukan Pemetaan Potensi Pertanian
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS – Wakil Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Kapuas H Darwandie mendorong Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Kapuas melakukan pemetaan terhadap potensi lahan area pertanian.
Menurut wakil rakyat dari Dapil II Kapuas ini, penting melakukan pemetaan dan validasi terhadap data potensi pertanian karena hasil pemetaa pertanian akan terlihat potensi tanaman pangan di wilayah mana saja yang bisa menghasilkan.
“Tidak harus berorientasi kepada dekat jaraknya, topografinya tidak harus seperti itu. Dimana posisi di Kapuas ini tanah atau lokasi areal pertanian yang menghasilkan itu dimana, berapa hektare jumlahnya, kemudian ke depan program apa yang harus dilakukan,” kata Darwandie, Kamis (5/1/2023).
Jadi, lanjut legislator dari PPP ini harus jelas jumlah, lokasi, pelaksanaan, tidak seperti saat ini pihaknya mendapat laporan misalnya di daerah Kapuas Timur, Lupak tapi ternyata dari orientasi pada posisi evaluasi terakhir terhadap penghasilan di bidang pertanian malah anjlok.
Baca juga : Penyuka Sesama Masih Ditemukan di Banjarbaru
“Diserang hama cuma satu varietas sudah hancur. Jadi artinya mappingnya tidak sempurna,” ucap Darwandie.
Ke depan Distan Kapuas harus melakukan pemetaan mapping yang valid dari sisi lokasi, luasan, apa yang harus dilakukan, dan program yang cocok dilakukan.
“Distan juga harus melakukan reevaluasi terhadap data perangkat kerja di Dinas Pertanian. Baik melalui PPL-nya, di struktrur lain yang berhubungan dengan pengawasan pelaksanaan kegiatan pertanian masyarakat secara luas ini,” jelasnya.
Baik itu berorientasi pada badan perkebunan, peternakan, dan lain sebagainya. “Jadi pertanian dalam arti luas harus jelas perangkat kerja itu dilakukan pemetaan,” pintanya. (Kanalkalimantan.com/ags)
Reporter : ags
Editor : kk
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Petani Sumardi Divonis Bersalah, Mahasiswa Unjuk Rasa di PN Martapura
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Bamagnas Banjarbaru Silaturahmi ke Pjs Wali Kota
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Vonis Berbeda Calo dan Mantri Korupsi Kredit Topengan Bank
-
Hukum2 hari yang lalu
Narkoba 79,3 Kg Sabu Dimusnahkan, Jaringan Fredy Pratama Pakai Jalur Darat
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
Belasan Kios Pasar A Yani Pengambangan Terbakar
-
pilkada 20242 hari yang lalu
Alat Peraga Kampanye Paslon Diskualifikasi Dicopot