Connect with us

Lifestyle

Komunitas Gowes Kelana Pilih 0 Km Titik Kumpul Utama

Diterbitkan

pada

Anggota Kelana saat dijumpai Kanalkalimantan.com, di Taman Siring 0 Kilometer kota Banjarmasin. Foto : riki

BANJARMASIN, Setiap orang memiliki banyak cara untuk menghilangkan penat dari padatnya rutinitas, terlebih pada akhir pekan. Salah satunya yang dilakukan oleh komunitas pecinta sepeda yang sering kumpul di akhir pekan. Komunitas gowes yang diberi nama Kelana (Keliling Melanglang Buana) sudah mempunyai 68 orang anggota di seluruh Kalimantan Selatan. Mereka bisa menghabiskan waktu dengan kumpul kepada sesama anggota.

“Memang sudah biasa seperti ini, setiap Sabtu-Minggu kita kumpul,” ucap Agus, salah satu anggota Kelana saat dijumpai Kanalkalimantan.com, di Taman Siring 0 Kilometer kota Banjarmasin, Sabtu (28/12) petang. Sayangnya, ketika saat ditemui Kanalkalimantan.com hanya ada 4 orang yang ada disana. “Masih banyak anggota yang belum datang,” ujar Agus. Ia menambahkan komunitas gowes ini dibentuk untuk mempererat silaturrahmi sesama goweser. “Mempererat tali silaturrahmi aja kepada sesama pecinta sepeda yang lain,” tambahnya.

Pria yang merupakan warga asli Banjarmasin ini mengatakan, selain berkumpul kegiatan yang biasa mereka lakukan adalah mendatangi tempat-tempat yang terkena musibah. “Hari ini kita gowes di sekitar sini aja dulu. Terakhir kita kemarin sampai Kotabaru pas ada event,” terang Agus. “Tempat ini (Taman Siring 0 Kilometer Kota Banjarmasin) bisa dikatakan markas besar komunitas Kelana,” celoteh salah satu anggota lainnya yang bernama Pepen.

Komunitas Kelana bukan hanya berisi orang-orang yang menggunakan sepeda MTB saja. “Bebas aja, yang penting suka bersepeda dan punya sepeda,” tambah Agus. Komunitas ini terbuka untuk siapapun dan dari kalangan manapun yang ingin bergabung, asalkan memiliki hobi bersepeda. (Riki)

 

Reporter : Riki
Editor : Bie

 


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->