DISHUT PROV KALSEL
Kru Persemaian BPTH Seleksi Biji Ulin untuk Jamin Kualitas Tanam

BANJARBARU, Muhyar, salah satu pekerja Persemaian Permanen BPTH asyik menekuni pekerjaannya. Senin (23/9), ia tak sendiri. Bersama dua rekannya sesama pekerja, mereka menyeleksi tumpukan biji di depannya. Sesekali terdengar humor ringan. Candaan terdengar untuk mengurangi kepenatan.
Rupanya mereka sedang menyeleksi biji ulin (Eusideroxylon zwageri). Seleksi biji ini dilakukan untuk mendapatkan kualitas terbaik. Secara umum, biji yang diambil untuk proses perkecambahan. Selanjutnya dipilih yang bernas, berisi, sehat dan tidak diserang hama atau penyakit.
Tak mau ketinggalan, Manajer Persemaian, Paidil di sela pekerjaan rutinnya, turut berbaur dengan mereka untuk menyeleksi biji. Dikatakan, yang dipilih adalah biji yang penampakan tekstur mulus tanpa lubang, massa biji masih berat dan kadar air cukup. “Tandanya kadar air cukup, saat digoyang-goyang biji bagian dalam tidak koclak,†ujarnya.
Untuk memperoleh bibit yang berkualitas, diperlukan proses seleksi ketat. Baik biji maupun saat audah menjadi bibit. “Seleksi biji ini sebagai salah satu upaya kita untuk mendapatkan benih berkualitas. Dalam artian, jika disemai nanti persentasi kecambahnya tinggi. Indikasinya, saat ditanam bibit dari biji terseleksi ini mampu tumbuh baik dengan tingkat kematian yang kecil,†terang Paidil.
Di tempat terpisah, Kepala BPTH Ainun Jariah mengamini kegiatan ini. Ia mengatakan proses ini secara teknis juga merupakan arahan Kadishut Kalsel, Hanif Faisol Nurofiq, saat inspeksi ke lapangan pekan lalu.
“Pak Kadis selalu mewanti-wanti bahwa bibit yang keluar dari Persemaian Permanen BPTH, haruslah bibit yang berkualitas tinggi. Karena tingkat keberhasilan penanaman tentunya akan lebih tinggi jika bibit telah melalui proses seleksi biji,†jelas Ainun. (alfi/pp.bpth)
Editor : Chell

-
NASIONAL3 hari yang lalu
Lima Pesawat Lion Air Siap Angkut Jemaah Haji Embarkasi Banjarmasin dan Padang
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Bupati HSU Kunjungi Desa Terdampak Banjir di Kecamatan Haur Gading
-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
Khadijah dari Desa Tapus Dalam Raih “Kartini Banua Inspiratif 2025”
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
Polda Kalsel Bangun Titik Pertama Dapur MBG di Banjarbaru
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Lisa – Wartono Raih 15.816 Suara di Landasan Ulin, Partisipasi Hanya 52 Persen dari DPT 56.565 Orang
-
Infografis Kanalkalimantan3 hari yang lalu
Hari Bumi 2025 “Energi Kita, Planet Kita”