DPRD KOTABARU
Laksanakan Reses, Nurtaibah Komitmen Perjuangkan Aspirasi Warga

KANALKALIMANTAN.COM, KOTABARU – Anggota DPRD Kotabaru dari Fraksi Partai Hanura, Nurtaibah, melakukan reses di Desa Langadai dan Desa Tarjun, Kecamatan Kelumpang Hilir Kotabaru, Senin (17/2/2025).
Kepada warga yang berhadir saat itu, Nurtaibah menyampaikan komitmennya untuk memperjuangkan perbaikan infrastruktur untuk kenyamanan masyarakat di Daerah Pemilihan (Dapil) itu.
Nurtaibah menyampaikan komitmennya memperjuangkan tuntutan yang menjadi kebutuhan dasar warga sdeperti bantuan untuk majelis taklim, kebutuhan para petani, nelayan hingga pembenahan infrastruktur.
“Setelah di dua desa ini, dilanjutkan reses di Desa Plajau Baru,” ujar Nurtaibah.
Menurut dia, reses ini menjadi momentum penting bagi masyarakat Kelumpang Hilir untuk menyampaikan berbagai kebutuhan mereka.
Nurtaibah berjanji akan memperjuangkan aspirasi warga agar dapat direalisasikan melalui kebijakan DPRD Kotabaru.
Ketua RT9 Desa Tarjun mengatakan, reses menjadi sarana efektif untuk mengusulkan program yang belum terakomodasi dalam dana desa.
Menurut dia, warga sangat terbantu dengan adanya reses ini. Banyak usulan yang tidak terakomodasi dalam dana desa bisa dibantu melalui dana aspirasi dewan.
Kepala Desa Langadai, Alifitri, mengapresiasi reses itu dan menyampaikan terima kasih atas kehadiran Nurtaibah.
Syarif, warga Desa Langadai, menyatakan, Nurtaibah merupakan sosok yang konsisten dalam memperhatikan aspirasi masyarakat dan sangat konsisten memperjuangkan aspirasi masyarakat, khususnya Desa Langadai.
“Hampir setiap tahun, aspirasi kami terealisasi,” katanya. (kanalkalimantan.com/dprdkotabaru/kk)
Reporter: kk
Editor: Dhani

-
Kabupaten Balangan3 hari yang lalu
Gubernur Kalsel Puji Kepemimpinan Bupati Abdul Hadi
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Halalbihalal Bersama ASN, Bupati HSU: Jaga Kekompakan dan Satukan Tekad
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Jelang Coblosan Ulang Pilwali Banjarbaru, Pengawas TPS Siap Diturunkan
-
PUPRP KABUPATEN BANJAR2 hari yang lalu
Pemkab Banjar Lanjutkan Rencana Pelebaran Jalan di Kawasan Sekumpul
-
Bisnis3 hari yang lalu
Tupperware Pamit Setelah 33 Tahun Hadir di Indonesia
-
Kabupaten Banjar1 hari yang lalu
Bagian Organisasi Setda Banjar Gelar Penguatan AKIP