Kabupaten Banjar
Lantik Kadispersip, Ini Harapan Bupati Banjar

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Latar belakang tidak menjadi poin untuk menentukan seorang kepala SKPD, akan tetapi sistem manajerial yang menjadi syarat untuk menduduki sebuah jabatan.
”Walaupun latar belakang beliau dokter, siapapun bisa melaksanakan di unit kerja apa saja. Dokter pun juga bisa membuka ruang lebih terbuka lagi, khususnya literasi.
“Kami berharap beliau yang baru dilantik bisa menyesuaikan dengan unit kerja,” tegas Bupati Banjar H Saidi Mansyur melantik dan mengambil sumpah janji jabatan pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, di Mahligai Sultan Adam Lantai II Martapura, Jumat (28/4/2023) malam.
Pejabat yang dilantik adalah dr H Topik Norman Hidayat, yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ratu Zalecha Martapura, dengan jabatan baru Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan.
Baca juga: Habib Banua Kembali Incar Kursi Senator DPD RI
Pelantikan tersebut merupakan pelantikan susulan Jumat pagi dengan total 9 pejabat eselon II.
Topik Norman Hidayat tidak bisa berhadir pada pelantikan Jumat pagi itu lantaran sedang berada di luar daerah.
“Karena yang bersangkutan dinas luar daerah mendampingi DPRD,” ucap Saidi Mansyur.
Saidi Mansyur berharap melalui rotasi yang dilakukan, baik pelayanan maupun etos kerja bisa lebih baik lagi.
Sementara terkait kekosongan jabatan Direktur RSUD Ratu Zalecha sendiri, dikatakannya akan dilelang sesuai dengan aturan yang ada. (kanalkalimantan.com/diskominfobanjar/kk)
Reporter: kk
Editor: Dhani

-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
Widya Dewi, Penyuluh Pertanian Asal HSU Raih Penghargaan dari Mentan RI
-
Hukum3 hari yang lalu
Tim Kuasa Hukum Keluarga Juwita Soroti Dua Pasal Dakwaan
-
Hukum3 hari yang lalu
Kuasa Hukum Keluarga Juwita Siap Tambah Barang Bukti dan Saksi
-
DPRD KOTABARU3 hari yang lalu
Pansus III DPRD Kotabaru Pelajari Tata Kelola Air Tangerang
-
Lifestyle2 hari yang lalu
TOP 10 MasterChef Indonesia Season 12 Siap Menghadirkan Tantangan Para Kontestan!
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Peringati Hari Malaria Sedunia, Ini Pesan Wabup Banjar