Kalimantan Selatan
Launching Buku “The True of Barito Putra Legend”
KANALKALIMANTAN.COM, MARABAHAN – Ribuan jemaah padati halaman Masjid Bustanul Muhibbin, Handil Bakti, Kabupaten Barito Kuala, Kalimantan Selatan, Selasa (12/11/2024) malam.
Dalam acara Barito Putera Bersholawat yang menghadirkan Habib Syekh Abdul Qodir Assegaf bersama grub Maulid Ahbabul Mustofa Bangil.
Hadir bersama jemaah Habib Quraisy Baharun (Cirebon), Habib Ali Zainal Abidin (Ampel), Habib Haidar Al Hamid (Tanggul-Jatim), Habib Rifqy Alaydrus (Jakarta), KH Rasyid Ridha (Gambut-Kabupaten Banjar), para habaib, dan alim ulama lainnya.
Tak ketinggalan, pemain dan jajaran pelatih Barito Putera hadir dalam acara yang rutin digelar oleh CEO Barito Putera Hasnuryadi Sulaiman itu.
Baca juga: Korupsi Proyek Jalan di HST, Seret Pejabat PUPR dan Kontraktor
Barito Putra Bersholawat di halaman Masjid Bustanul Muhibbin sekaligus peluncuran buku “The True of Barito Putra Legend” yang menceritakan perjalanan Laskar Antasari sejak berdiri tahun 1988 hingga sekarang.
Hasnur mengatakan, saat ini Barito Putera tengah berjuang memperbaiki performa untuk meraih poisis di klasemen atas Liga 1 Indonesia.
Tim asuhan pelatih Rahmad Darmawan itu kini menempati poisisi 13 klasemen sementara liga 1 Indonesia dengan perolehan 9 poin.
Baca juga: Mahasiswa FTK UIN Antasari Galang Dana Erupsi Lewatobi
Hasnur meminta doa dari para habaib dan alim ulama agar Barito Putera dapat meningkatkan prestasinya di Liga 1 musim 2024-2025.
“Saat ini peringkat Barito Putera masih di bawah, kami memohon nasehat, bimbingan, doa dan arahan dari para habaib dan alim ulama untuk terus menyemangati kami,” kata Hasnur.
Salah satu putra dari almarhum Sulaiman HB ini mengungkapkan pesan dari kedua orangtuanya untuk terus menjadikan Barito Putera sebagai keluarga.
“Once we a Barito Putra family forever we a family, sekali kita keluarga Barito Putra, selamanya kita adalah keluarga,” ujarnya. (Kanalkalimantan.com/rizki)
Reporter: rizki
Editor: bie
-
Hukum2 hari yang lalu
Korupsi Rp19 Miliar, Direktur Perseroda di Balangan Ditahan
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Debat Pilwali Banjarbaru Hambar, Panelis Tanya Calon Tunggal Jawab
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Kalahkan KPK di Praperadilan, Penetapan Tersangka Paman Birin Dibatalkan PN Jaksel
-
pilkada 20243 hari yang lalu
APK Paslon Masih Terpasang, Bawaslu Banjarbaru Belum Ambil Tindakan
-
HEADLINE2 hari yang lalu
KPU Banjarbaru ‘Bingung’ Surat Suara Lama atau Cetak Versi Baru
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Korupsi Proyek Jalan di HST, Seret Pejabat PUPR dan Kontraktor