Connect with us

Kabupaten Kapuas

Lima Tandon Dikirim, PDAM Kapuas Pasok Air Bersih ke Handil Bakti Alalak

Diterbitkan

pada

PDAM Kapuas kirim tandon penampungan yang akan dipasok air bersih di Handil Bakti, Kecamatan Alalak, Kabupaten Batola, Kalsel. Foto: ist

KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS – Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah mendistribusikan tandon beserta air bersih ke warga korban banjir di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) yang berada di Kabupaten Barito Kuala (Batola).

Direktur Utama PDAM Kapuas Agus Cayono ST mengatakan, untuk sementara pendistribusian air bersih memang agak terhambat, akibat jalan terputus karena ketinggian air masih menjadi salah satu faktor permasalahan pengiriman air bersih.

“Kami menyumbang lima buah tandon dan sembako kepada saudara kita di Banjarmasin yang saat ini sangat membutuhkan bantuan,” kata Agus, Selasa (19/1/2021).

Dia mengatakan, nantinya pihaknya menempatkan tandon berisi air bersih pada lima titik, yaitu di Masjid Handil Bakti, Kantor Kecamatan Alalak dan Kelurahan Handil Bakti. Sisanya akan berkoordinasi dengan pemerintahan setempat bersama Dinas Sosial Kapuas untuk penampatan tandon tersebut.

 

“Kita akan distribusikan air bersih setiap saat ke sana, kebetulan ada dua unit mobil tangki dan satu unit mobil tangki milik balai Kalteng yang ada di sana,” ujarnya.

Agus Cahyono berharap, dengan bantuan distribusi air bersih dan sembako, paling tidak dapat meringankan beban warga Kalsel karena menurut informasi air bersih sangat dibutuhkan saat ini.

“Saya berharap dengan bantuan distribusi air bersih dari Pemerintah Kabupaten Kapuas melalui PDAM  Kapuas dapat memberikan manfaat bagi saudara kita di Banjarmasin yang terdampak banjir, semoga musibah ini cepat berlalu,” pungkasnya. (kanalkalimantan.com/ags)
Reporter: ags
Editor: bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->