KANALKALIMANATAN.COM, AMUNTAI – Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) se Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) digelar selama dua hari, 30-31 Mei 2023 di SMKN 3 Amuntai.
FLS2N ini diselenggarakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) HSU diantaranya melombakan menyanyi solo, pantonim, tari kreasi, musik tradisional, dan lomba ilustrasi.
“Untuk kegiatan yang dilombakan yaitu lomba menyanyi solo diikuti 12 orang, lomba pantonim 6 kelompok, lomba ilustrasi 12 orang, lomba tari kreasi 8 kelompok dan terakhir lomba kreativitas musik tradisional ada 2 kelompok,” kata panitia pelaksana, Mariana, Rabu (31/5/2023).
Baca juga: Delapan Bulan Longsor Jalan Nasional Km 171, GRAB 171 Siapkan Aksi
Sementara itu, Kepala Disdikbud HSU melalui Kepala Bidang SMP H Didi Kasuma Ahyani mengapresiasi seluruh peserta yang ikut bertanding khusunya peserta dari SMP se Kabupaten HSU.
“Saya yakin semua peserta yang ikut ini akan menampilkan semua potensi masing-masing dengan maksimal,” kata Didi.
“Kepada peserta yang nantinya tidak juara untuk tidak berkecil hati, tidak patah semangat dan diharapkan untuk terus berlatih lebih giat, sehingga nanti dalam ajang kegiatan lomba festival lainnya dapat mendapatkan hasil yang maksimal,” tutupnya. (Kanalkalimanatan.com/dew)
Reporter : dew
Editor : bie
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Banjar menggelar Forum Perangkat Daerah… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kapuas Hj Siti Saniah secara resmi… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Setda Kabupaten… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Bupati Kapuas H Muhammad Wiyatno membuka Konferensi Kabupaten Persatuan Guru Republik… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN - Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al Habsyi mengikuti Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang)… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA - Rapat paripurna dengan agenda Penyampaian Bupati atas Raperda tentang Penyelenggaraan Perhubungan dan… Read More
This website uses cookies.