kriminal banjarbaru
Nyamar Jadi Siswa, SB Tertangkap Curi Laptop SMKN 3

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Pencurian dengan modus menyamar sebagai anak sekolah terjadi di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 3 Banjarbaru yang ada di Kelurahan Cempaka, Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru.
Seorang guru honorer di sekolah beralamat di Jalan Aneka Tambang melaporkan kepada anggota Polsek Cempaka terkait peristiwa pencurian 3 buah laptop yang terjadi pada Selasa (30/7/2024) sekitar pukul 08.00 Wita.
Kapolsek Cempaka, Iptu Ketut Sedemen mengungkapkan, terduga pelaku berinisal SB (20) alias Rio, warga Kelurahan Guntung Manggis, Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru.
Baca juga: Bias Borneo ke-3 Taman Budaya Kalsel Pajang 80 Karya Pelukis Banua
Lelaki itu diketahui melancarkan aksi pencurian dengan menyamar sebagai siswa SMK.
“SB melakukan tindak pidana pencurian dengan modus menyamar menjadi siswa SMKN 3 Banjarbaru, dan mengambil tiga unit laptop,” ujar Kapolsek Cempaka, Iptu Ketut Sedemen, Kamis (1/8/2024).
Setelah peristiwa pencurian dilaporkan, anggota Reskrim Polsek Cempaka langsung olah TKP dan berhasil mengamankan pelaku beserta barang bukti.
Baca juga: Hari Kanker Paru Sedunia, Kenali Tanda Awal Kanker Paru-paru

Barang bukti curian berupa tiga buah laptop. Foto: humas polsek cempaka
Barang bukti hasil curian ini meliputi sebuah laptop Acer warna hitam, sebuah laptop merk hp warna hitam, dan sebuah laptop merk ASUS warna hitam dengan stiker warna krem.
“Pelaku dan barang bukti dibawa ke Polsek Cempaka,” sambung Kapolsek.
Kapolsek mengatakan, SB telah ditetapkan sebagai tersangka untuk menjalankan proses hukum lebih lanjut dan akan dijerat pasal 362 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana. (Kanalkalimantan.com/wanda)
Reporter: wanda
Editor: bie

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Sistem Penerimaan Murid Baru 2025, Kadisdik Banjarbaru: Tak Ada Sekolah Unggulan
-
Kabupaten Kapuas3 hari yang lalu
Bupati Kapuas Trail Adventure 3 Segera Hadir, Meriahkan Hari Jadi ke-219 Kota Kuala Kapuas
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pasar Murah Harjad ke-26 Kota Banjarbaru Ludes Tak Sampai Setengah Jam
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
SPMB di Banjarbaru Bulan Juni dari Zonasi ke Rayon
-
Olahraga2 hari yang lalu
Tim Sepakbola HSU Siap Berlaga di Kejurprov Kalsel 2025
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara1 hari yang lalu
9 Klien Rehabilitasi Narkoba Dapat Pendampingan Kesbangpol dan BNNK HSU