ADV DPRD BATOLA
Partai Golkar, PPP, dan NasDem Kuasai Kursi di DPRD Batola
KANALKALIMATAN.COM, MARABAHAN – KPU Kabupaten Barito Kuala (Batola), Provinsi Kalimantan Selatan, telah mengumumkan perolehan suara sah partai politik (parpol) peserta pemilu 2024. Tiga partai utama, yakni Golkar, PPP, dan NasDem, meraih kursi terbanyak dan berpotensi memimpin di DPRD Batola.
Menurut informasi yang dihimpun pada Kamis (7/3/2024), sejumlah parpol memiliki potensi besar untuk mendapatkan kursi di DPRD Batola.
Partai Golkar Batola masih mendominasi kursi di lima daerah pemilihan (Dapil) Batola, meskipun terjadi penurunan perolehan kursi pada pemilu ini. Mereka hanya meraih 12 kursi dibandingkan dengan 16 kursi pada pemilu sebelumnya.
Di sisi lain, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Batola mengalami lonjakan signifikan, dari 1 kursi pada pemilu sebelumnya menjadi 6 kursi pada pemilu 2024 ini. Ketua DPC PPP Batola, H Bahrul Ilmi, menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan masyarakat kepada partainya.
Partai NasDem juga menambah satu kursi dari sebelumnya, menjadi empat kursi pada pemilu kali ini. Meskipun demikian, pihak Sekretaris DPD Partai NasDem Batola belum memberikan tanggapan terkait hal ini.
Capaian kursi ketiga parpol ini membuka potensi besar bagi mereka untuk menduduki kursi pimpinan DPRD Kabupaten Batola. Kursi pimpinan DPRD Batola masa bakti 2024-2029 diprediksi masih akan diduduki oleh Partai Golkar, PPP, dan NasDem.
Namun, Rusdiansyah, Ketua KPU Kabupaten Batola, mengungkapkan bahwa pihaknya belum menetapkan perolehan kursi parpol pada pemilu 2024. Penetapan masih menunggu surat keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai daftar permohonan perselisihan hasil pemilu DPRD Kabupaten Batola.
“Kita jadwalkan penetapan kursi legislatif setelah menerima keputusan dari MK, kecuali terdapat permohonan perselisihan hasil pemilu,” ungkap Rusdiansyah.(www.kanalkalimantan.com/hms).
Editor: rdy
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Serahkan Eco Office Eco School Award 2024, Ini Kata Wali Kota Aditya
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Dialog Akhir Tahun 2024, Pemko Banjarbaru Terima Masukan dan Kritik
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Catatan ATCS Tugu Adipura, Pengendara Merasa Malah Ada Penumpukan
-
Kota Banjarmasin1 hari yang lalu
UMK Banjarmasin Naik Menjadi Rp3,59 Juta
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Serap Masukan Rencana Detail Tata Ruang Kertakhanyar-Gambut, PUPRP Banjar Gelar Konsultasi Publik Kedua
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Melati Sekumpul Juara I Gebyar Pemberdayaan Masyarakat Desa