Kota Banjarmasin
PDAM Bandarmasih Mulai Lakukan Pengurasan di IPA Pramuka

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Setelah menyampaikan sosialisasi rencana pengurasan di Instalasi Pengolahan Aair (IPA) Pramuka, PDAM Bandarmasih pada Selasa (14/01/2020) melakukan pemadaman air PDAM selama 15 jam.
Pemadaman air PDAM sendiri, merupakan langkah yang diambil, lantaran PDAM Bandarmasih harus menguras reservoar di Kelurahan Sungai Lulut, Banjarmasin. Kapasitas reservoar ini sendiri sebanyak 20 ribu meter kubik. “Hari ini kita lakukan pengurasan, dengan melibatkan hampir seluruh karyawan kita untuk kerja bakti membersihkan reservoar ini,” kata Dirut PDAM Bandarmasih Yudha Achmady.
Sedikitnya ada dua reservoar dan empat kompartemen di dalam reservoar. Agar bisa tuntas selama 15 jam sesuai dengan rencana, PDAM Bandarmasih melakukan pengerjaan secara paralel.
“Harapan kami, setelah ke lokasi tadi dan turun ke bawah, memang satu kompartemen hampir diselesaikan. Progresnya kalau kita lihat sudah 70 persen dari target yang harus dibersihkan,” jelas Yudha.
Dibutuhkan waktu sedikitnya 15 jam, atau diharapkan pengurasan reservoar selesai pukul 22:00 WITA. Sehingga, air PDAM bisa kembali didistribusikan. (Kanalkalimantan.com/fikri)
Editor : Cell

-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Bupati Sahrujani Serahkan Bantuan Rp3,5 Miliar untuk LPTQ HSU
-
HEADLINE2 hari yang lalu
BREAKING: Wartono Mundur dari Wakil Wali Kota Banjarbaru, Alasan PSU
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Skandal Curang MinyaKita: Takaran Dikurangi, Harga Dinaikkan, Pengawasan Pemerintah Bobol!
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Bantahan Ditreskrimsus Polda Kalsel Kriminalisasi Pemilik “Mama Khas Banjar”
-
Kota Banjarmasin3 hari yang lalu
Kabar Bullying di Sekolah Swasta, Disdik Banjarmasin: Bukan Perundungan, Bercanda Berlebihan
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Pedagang Pembeli Tak Tahu Takaran Kurang, MinyaKita Masih Dijual di Pasar Bauntung Banjarbaru