Kota Banjarmasin
Pedagang Meraih Untung di Tengah Massa Demo Menolak UU Omnibus Law
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Demonstrasi penolakan UU Omnibus Law Cipta Kerja mahasiswa Kalsel, membawa rezeki bagi pedagang asongan, Kamis (15/10/2020). Belasan pedagang asongan air mineral dingin dan camilan menjajakan jualannya pada demonstran yang bertahan hingga saat ini di depan DPRD Kalsel.
Salah satu pedagang air minum, Ateng (42), mengaku jualan yang dijajakanya laris manis di tengah suasana demonstrasi. “Sudah lebih satu lusin gelas minuman laku terjual, dan 3 bok tisu wajah yang dibeli,” katanya.
Ateng yang biasanya mangkal di Kamboja, memilih pindah lokasi di tengah massa demo karena tahu bakal laku diserbu demonstran yang kehausan.
Hal sama disampaikan Ali (32), salah satu pedagang pentol yang mangkal di sekitar lokasi demonstrasi. “Alhamdulillah laku, soalnya pesertanya banyak, jadi kita manfaatkan untuk mengais sedikit rezeki buat nafkah keluarga,” tukasnya.
Di tengah pandemi yang sempat menyurutkan pendapatan, para pedagang yang menjajakan mengaku moment seperti ini paling dinanti. (Kanalkalimantan.com/putra)
Reporter: Putra
Editor: Cell
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Serahkan Eco Office Eco School Award 2024, Ini Kata Wali Kota Aditya
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Dialog Akhir Tahun 2024, Pemko Banjarbaru Terima Masukan dan Kritik
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Catatan ATCS Tugu Adipura, Pengendara Merasa Malah Ada Penumpukan
-
Kota Banjarmasin1 hari yang lalu
UMK Banjarmasin Naik Menjadi Rp3,59 Juta
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Serap Masukan Rencana Detail Tata Ruang Kertakhanyar-Gambut, PUPRP Banjar Gelar Konsultasi Publik Kedua
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Melati Sekumpul Juara I Gebyar Pemberdayaan Masyarakat Desa