Connect with us

Kota Banjarbaru

Pemko Banjarbaru Terima Bantuan APD dari Sandiaga Uno

Diterbitkan

pada

Pemko Banjarbaru terima bantuan APD dari Ketua Umum RIB Sandiaga Uno Foto : rico

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Ketua Umum Relawan Indonesia Bersatu (RIB), Sandiaga Salahuddin Uno, memberikan bantuan alat pelindung diri -APD- kepada Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru. Bantuan tersebut dalam memaksimalkan upaya penanganan pandemi Covid-19, yang disampaikan Kamis (6/8/2020) siang.

Adapun batuan APD, berupa 300 hazat, 1.000 masker dan 1000 safeglow. Seluruh bantuan ini diserahkan melalui Wakil Wali Kota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan dan disalurkan ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjarbaru.

Kepala pelaksana BPBD Kota Banjarbaru, Zaini Syahranie, mengaku turut bersyukur bersyukur atas kepedulian semua pihak untuk penanganan covid-19 di Kota Banjarbaru.

“Bantuan yang diberikan ini akan kita gunakan dengan sebaik mungkin dalam penanaman covid-19 di Kota Banjarbaru. Namun, kita juga tidak lupa mengingatkan kepada masyarakat bahwa untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Banjarbaru, H Darmawan Jaya Setiawan bersyukur perhatian dan dukungan berbagai pihak untuk penanganan covid-19 di Banjarbaru terus mengalir.

“Alhamdulillah, pemko Banjarbaru kembali mendapat bantuan APB dari Bang Sandi. Selain APD Banjarbaru juga mendapat bantuan berupa satu buah ventilator yang diperuntukkan bagi RSD Idaman Banjarbaru,” katanya.

Darmawan Jaya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam upaya penanggulangan covid-19 di Kota Banjarbaru.

“Insya Allah barokah dan Allah balas dengan segala kebaikan dunia akhirat bagi Bang Sandi sekeluarga beserta para relawan dan donatur RIB,” ucapnya. (Kanalkalimantan.com/rico)

Reporter : Rico
Editor : Cell



iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->