Kota Banjarbaru
PENTING. Polres Banjarbaru Gelar Pemeriksaan Sertifikat Vaksin bagi Pengguna Jalan

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Polres Banjarbaru tidak mengendorkan langkah melaksanakan program vaksinasi Covid-19. Salah satu langkah yang dilakukan yakni menggelar pemeriksaan sertifikat vaksin bagi pengendara.
Kapolres Banjarbaru AKBP Nur Khamid mengatakan, kegiatan ini akan terus digencarkan terhitung mulai tanggal 20 hingga 30 Desember 2021.
“Kegiatan vaksin dilaksanakan setiap hari di Aula Joglo dari pukul 08.00 hingga 12.00 Wita,” kata Kapolres kepada Kanalkalimantan.com selepas Apel Gelar Pasukan Lilin Intan 2021, Kamis (23/12/2021).
Terkait target vaksinasi di Kota Banjarbaru, AKBP Nur Khamid mengatakan saat ini sudah mencapai 75 persen. Namun untuk total keseluruhan di Kalimantan Selatan masih sangat kurang.
Baca juga : Sepanjang 2021, BNNK Banjarbaru Rehabilitasi 60 Pengguna Narkoba
Maka itu dia melakukan langkah-langkah pemberian vaksin kepada masyarakat agar terealisasi dengan baik.
“Jadi untuk target kami selama sepuluh hari ke depan, penyuntikan vaksin harus mencapai 22 ribu dosis,” bebernya.
Maka dari itu Khamid meminta kepada masyarakat yang belum vaksin bisa datang langsung ke Polres Banjarbaru.
Adapun pemeriksaan sertifikat vaksin ini bertujuan untuk mengetahui masyarakat yang belum melakukan vaksinasi akan diarahkan vaksin langsung di Aula Joglo Polres Banjarbaru.
“Diharapkan kepada seluruh lapisan masyarakat yang belum Vaksin, segera! Datang ke gerai vaksin yang ada baik itu ke Puskesmas, di masing-masing kecamatan, begitu juga yang ada di Polres Banjarbaru,” tutupnya. (kanalkalimantan.com/ibnu)
Reporter : ibnu
Editor : cell

-
Bappedalitbang Banjar3 hari yang lalu
Bappedalitbang Banjar Sambut Baik Inmendagri No 2 Tahun 2025
-
HEADLINE2 hari yang lalu
3 Mei Penerbangan Kloter Pertama Haji di Bandara Syamsudin Noor
-
PTAM INTAN BANJAR2 hari yang lalu
PTAM Intan Banjar Perbaiki Jaringan Pipa, Ini Wilayah yang Terdampak
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Bandara Syamsudin Noor Catat Peningkatan Penumpang 2,2 Persen, 91 Pergerakan Pesawat per Hari Periode Mudik Lebaran
-
Olahraga2 hari yang lalu
Wagub Hasnur Cek Stadion 17 Mei Banjarmasin
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Berharap Kuota Haji di Kota Banjarbaru Bisa Capai 200 Orang