Kabupaten Kapuas
Permudah Warga, Disdukcapil Kapuas Perekaman KTP di Kantor Kelurahan Selat Hulu

KANALKALIMANTAN. COM, KUALA KAPUAS – Perekaman data kependudukan untuk penerbitan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dilakukan warga Kelurahan Selat Hulu dilaksanakan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kapuas. Rekam e-KTP bertempat di halaman kantor Kelurahan Selat Hulu, Kecamatan Selat, Rabu (15/3/2023) siang.
Lurah Selat Hulu Samugi mengucapkan terima kasih kepada Disdukcapil Kabupaten Kapuas atas tindak lanjut dari koordinasi yang dilakukan, sehingga kegiatan dapat terselenggara. “Ini merupakan upaya kita untuk memastikan earga Selat Hulu memperoleh KTP elektronik, jumlah yang melakukan perekaman ada 42 orang,” ucap Lurah Samugi.
Pemerintah Kelurahan Selat Hulu bersama Disdukcapil Kabupaten Kapuas memfasilitasi warga dengan memberikan kemudahan dalam perekaman KTP elektronik.
“Jadi, cukup di kantor Kelurahan Selat Hulu, warga tidak perlu mendatangi ke kantor Disdukcapil Kapuas,” kata Samugi.
Baca juga: Harga Bawang Putih dan Telur Naik di Pasar Bauntung Banjarbaru
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kapuas melalui Kepala Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk Tornanto mengatakan, setiap warga negara Indonesia itu sudah harus memiliki KTP elektronik. “Itulah tugas Disdukcapil Kapuas dalam perekaman KTP elektronik ini, untuk memenuhi hak setiap warga negara khususnya di Kelurahan Selat Hulu,” terang Tornanto.
Warga secara tertib bergantian melakukan perekaman KTP elektronik dengan dibantu oleh petugas Disdukcapil dan aparatur Kelurahan Selat Hulu. (Kanalkalimantan.com/ags)
Reporter: ags
Editor: kk

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Tim Hanyar Banjarbaru Ajukan Pembatalan Hasil PSU ke MK
-
DPRD BANJARBARU2 hari yang lalu
Harapan Besar Wakil Rakyat di Momentum Hari Jadi ke-26 Kota Banjarbaru
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Rapat Paripurna Hari Jadi ke-26 Kota Banjarbaru “Bahimat Bakuat Barakat”
-
DPRD BANJARBARU2 hari yang lalu
Pasca PSU, Emi Lasari: Lapang Dada, Kembali Bersatu Membangun Banjarbaru
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Sistem Penerimaan Murid Baru 2025, Kadisdik Banjarbaru: Tak Ada Sekolah Unggulan
-
Kabupaten Kapuas2 hari yang lalu
Bupati Kapuas Trail Adventure 3 Segera Hadir, Meriahkan Hari Jadi ke-219 Kota Kuala Kapuas