HEADLINE
Pilgub Kalsel 2024: Muhidin-Hasnur 1, Acil Odah-Rozanie 2
Ketua KPU Kalsel: Kampanye Sesuai Etika Demokrasi
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Pasangan calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) Kalimantan Selatan (Kalsel) H Muhidin dan Hasnuryadi Sulaiman resmi mendapat nomor urut 1 saat pengundian nomor urut pasangan calon (Paslon).
Sementara itu, Hj Raudhatul Jannah alias Acil Odah dan Akhmad Rozanie Himawan mendapat nomor urut 2 untuk berkontestasi di Pilgub Kalsel 2024.
Keputusan nomor urut calon tersebut ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalsel saat rapat pleno pengundian penetapan nomor urut Paslon gubernur dan wakil gubernur Kalsel, Senin (24/9/2024) malam.
Pengundian yang digelar di halaman sekretariat KPU Kabupaten Kalsel Jalan A Yani Km 3,5 Banjarmasin dihadiri kedua Paslon Pilgub Kalsel 2024 Acil Odah-Rozanie dan Muhidin-Hasnur.
Baca juga: Dua Paslon Pilwali Banjarbaru Mulai Kampanye
Masing-masing Paslon membawa relawan dan simpatisan partai pendukung dengan jumlah sama sesuai yang ditetapkan KPU Kalsel.
Pengundian diawali dengan pembacaan berita acara pelaksanaan rapat pleno penetapan nomor urut oleh Ketua KPU Kalsel Andi Tenri Sompa.
Sesuai tata tertib, pencabutan nomor antrean oleh masing-masing Cawagub berdasarkan urutan kehadiran saat mendaftar.
Kemudian dilanjutkan dengan pencabutan nomor urut oleh masing-masing calon gubernur sesuai hasil pencabutan nomor antrean.
Masing-masing Paslon diberikan kesempatan menyampaikan sambutan di hadapan simpatisan dan undangan yang hadir.
Baca juga: Dua Paslon Pilwali Banjarbaru Mulai Kampanye
Pengundian nomor urut Paslon yang dilaksanakan KPU Kalsel Senin (23/9/2024) malam, juga dirangkai dengan acara deklarasi kampanye damai oleh masing-masing Paslon.
Setelah penetapan nomor urut Paslon ini, tahapan selanjutnya Pilgub Kalsel akan memasuki pelaksanaan kampanye.
Jadwal masa kampanye dimulai pada tanggal 25 September-23 November 2024.
Ketua KPU Provinsi Kalsel Andi Tenri Soma menginginkan pelaksanaan kampanye yang akan dimulai 25 September 2024 dilaksanakan berdasarkan aturan dan seusai etika berdemokrasi.
“Kita ingin pelaksanaan kampanye yang aman damai tertib, berintegritas tanpa hoax tanpa politisasi sara tanpa politik uang, dengan berdasarkan perundang-undangan dan sesuai etika kita berdemokrasi,” kata Andi Tenri.
Baca juga: Kembali Dapat Nomor 1 di Pilbup Banjar, Saidi Mansyur – Habib Idrus: Sejarah Bagi Kita
Sebagai informasi, pasangan Acil Odah-Rozanie sebelumnya ditetapkan sebagai calon gubernur dan wakil gubernur 2024 diusung oleh lima partai politik. Diantaranya Golkar, Nasdem, Gerindra, PKB, dan PDIP dengan total perolehan 1.386.272 suara sah.
Sementara itu, Muhidin-Hasnur diusung oleh PAN, PKS, Demokrat, PSI, dan Perindo dengan jumlah total suara sah dari lima parpol pengusung tersebut yaitu sebanyak 605.038 suara sah. (Kanalkalimantan.com/rizki)
Reporter: rizki
Editor: bie
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Mangkir dari Panggilan Pemeriksaan, KPK Minta Paman Birin Kooperatif
-
HEADLINE2 hari yang lalu
UIN Antasari Banjarmasin Resmi Terakreditasi A
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Lindungi Konsumen, Pelaku Usaha dan Masyarakat, DKUMPP Banjar Sosialisasikan Metrologi Lokal
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pj Wali Kota Sorong Pelajari MPP Banjarbaru
-
HEADLINE2 hari yang lalu
CEK FAKTA: Pernyataan Rahmadian Noor soal Terlambatnya Sebaran Pupuk dan Kontribusi Batola 20% terhadap Produksi Beras di Kalsel
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Surat Suara dan Teknis Pemungutan Jadi Perhatian Tim Desk Pilkada Banjarbaru