Kabupaten Hulu Sungai Utara
Plt Bupati HSU: Portal Satu Data Permudah Fokus Pelaksanaan Pembangunan Daerah
KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Hulu Sungai Utara (HSU), Husairi Abdi menilai adanya satu data yang berkualitas menjadi hal utama dalam perumusan kebijakan pembangunan alat kontrol dan monitoring implementasi perencanaan pembangunan daerah
Hal ini diungkapkannya saat membuka kegiatan Sosialisasi Satu Data Indonesia di Kabupaten HSU Tahun 2022, Kamis (4/8/2022) di Mess Negara Dipa.
Plt Bupati Husairi mengatakan, Satu Data Indonesia merupakan tindak lanjut Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia untuk memperoleh data yang akurat, mutakhir, terpadu, mudah diakses dan dapat dipertanggungjawabkan.
“Karenanya, sosialisasi yang kita laksanakan pada hari ini, menjadi upaya yang sangat penting untuk mendukung program Pemerintah Daerah yaitu reformasi tata kelola pemerintahan dalam upaya menciptakan pemerintahan yang baik dan bersih,” jelasnya.
Baca juga : Dari Pendulang ke Pengedar Sabu, Warga Cempaka Ini Pilih Hasil Tak Halal
Husairi mengingatkan, penggunaan data yang tidak tepat, tentunya mengakibatkan kebijakan yang dilakukan untuk menangani permasalahan tersebut juga menjadi tidak tepat.
Untuk itu, pembangunan Satu Data Indonesia menjadi sangat penting, karena adanya satu data ini, data bisa menjadi sumber yang bisa diakses dengan batasan-batasan tertentu.
“Satu data membantu kita bekerja secara efektif, efisien serta tidak membatasi produktivitas di tengah keterbatasan interaksi mobilitas,” tutur Husairi.
Lebih lanjut, ia menyebut melalui forum Satu Data Indonesia tingkat Kabupaten HSU mendukung pelaksanaaan fokus pembangunan, terutama yang berkaitan targeting berbagai program pemerintah.
Baca juga : Pekan Jurnalistik VI LPM Lentera Uniska Bakal Hadirkan Dua Wartawan Senior, Kupas Jurnalisme Warga
“Kami berharap, Sekretariat Satu Data HSU dapat mengkoordinasikan, memantau pencapaian, memberikan dukungan pelayanan teknis serta melaksanakan tugas-tugas lainnya yang mendukung kegiatan Satu Data Hulu Sungai Utara,” tutup Husairi.
Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosandi) HSU, Adi Lesmana menyebut peran dari Diskominfosandi HSU adalah sebagai wali data yang bertugas memverifikasi dari produsen data Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).
“Kita juga bertugas untuk menyebarluaskan informasi tersebut kepada masyarakat.” Jelas Adi.
Adapun, Portal Satu Data Hulu Sungai Utara tersebut bisa diakses melalui website data.hsu.go.id. Dimana pengelolaan data yang terdigitalisasi, terkoneksi dengan portal Satu Data.
Baca juga : SMPN 1 Astambul Juara Festival Rudat
“Masyarakat bisa mencek data-data yang diperlukan atau semua stake holder, SKPD yang menginginkan data akan melalui portal Satu Data HSU,” katanya.
Ia menambahkan penyelenggara Satu Data Indonesia di HSU ini terdiri dari pembina data yakni Badan Pusat Statistik (BPS) dan Bappelitbang wali data yaitu Dinas Kominfosandi. Sedangkan produsen data adalah seluruh SKPD.
“Aplikasi ini (Satu Data HSU) sebenarnya sudah siap digunakan, tinggal produsen data mengirim data ke Diskominfosandi. Apabila sudah lengkap,” ungkap Adi.
Mantan Kabag Humas dan Protokol Setda HSU ini juga menyebut, dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan pelatihan Bimbingan Teknis (Bimtek) Satu Data HSU.
Baca juga : FKMKB 2022-2024 Dilantik, Ini Pesan Bupati Saidi Mansyur
“Jadi nanti para produsen data di SKPD-SKPD akan dilaksanakan Bimtek kepada para seluruh operator di masing-masing SKPD,” pungkasnya.
Dalam kegiatan yang dibuka oleh Plt Bupati HSU tersebut dihadiri oleh sejumlah Kepala SKPD, Pimpinan Forkopimda, Camat, Kepala BPS HSU dan Operator Satu data beserta undangan lainnya.(kanalkalimantan.com/dew)
Reporter : dew
Editor : cell
-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
DPRD Kalsel Usulkan Pengangkatan Muhidin Jadi Gubernur
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pemegang Kursi DPRD Banjarbaru Terima Bantuan Keuangan Parpol, Satu Suara Dihargai Rp14 Ribu
-
Hukum3 hari yang lalu
KPK Panggil Sahbirin Noor Sebagai Saksi Hari Ini
-
pilkada 20242 hari yang lalu
Kenakan Jaket Putih, H Saidi Mansyur dan H Said Idrus Jalani Debat Publik Kedua
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Pjs Wali Kota Banjarbaru Serahkan SK Kenaikan Pangkat PNS
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Juara di Singapore Open Dance Championship 2024, Frem Harumkan Nama Indonesia