HEADLINE
Poling Online ‘Siluman’ Siapa Gubernur Kalsel 2024 Pilihan Anda? Muncul
Siapa Pihak Lembaga Pembuat Tak Jelas Disebutkan
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Memasuki kontestasi tahun politik jelang Pemilu 2024, tiba-tiba saja nama-nama bakal calon Gubernur Kalimantan Selatan yang digadang lanjutkan kepemimpinan Banua.
Belakangan beberapa poling online bertebaran, salah satunya poling yang berisi nama-nama beberapa tokoh Kalsel dengan judul “Siapa Gubernur Kalsel 2024 Pilihan Anda?”.
Namun, tak jelas siapa lembaga atau pihak yang membuat poling online tersebut. Tak ada pihak yang mengaku atau bertanggung jawab atas poling online tersebut
Poling dibuat melalui duniapolling.com dengan alamat website https://duniapolling.com/polling-result/4470/siapa-gubernur-kalsel-2024-pilihan-anda, dan disebarkan ke grup-grub WhatsApp.
Baca juga: Personel Dinsos Kalsel Standby di Posko Siaga Karhutla
Tidak diketahui pihak mana yang membuat poling berjudul calon Gubernur Kalsel 2024 yang berseliweran di WhatsApp grub tersebut. Kecuali hanya tertulis tanggal pembuatan poling.
“Polling ‘Siapa Gubernur Kalsel 2024 Pilihan Anda ?’ dibuat ada tanggal 23/04/2023 pukul 21.42,” tulis akun itu.
Sementara itu ada enam nama tokoh yang terdaftar dalam poling tersebut, diantaranya H Muhidin (Wakil Gubernur Kalsel sekaligus Ketua DPD PAN Kalsel), H Zairullah Azhar (Bupati Tanah Bumbu sekaligus Ketua DPW PKB Kalsel), H Rosehan NB (Anggota DPRD Kalsel fraksi PDIP).
Kemudian Ibnu Sina (Wali Kota Banjarmasin sekaligus Ketua DPD Demokrat Kalsel), Aditya Mufti Arifin (Wali Kota Banjarbaru sekaligus Ketua Umum DPW PPP Kalsel), dan Deny Indrayana (mantan Wamenkumham RI).
Hingga Senin (5/6/2023) pukul 19.30 Wita, poling online berjudul “Siapa Gubenur Kalsel 2024 pilihan anda?” telah mendapat 3.311 suara dari khalayak.
Baca juga: Tiga Lokasi Jadi ‘Gudang’ TS Simpan Senpi, Ratusan Amunisi hingga Antitank
Hasil poling menuju posisi teratas diduduki oleh Zairulah Azhar dengan 1776 suara (53%), disusul Rosehan NB dengan 455 suara (13,8%), lalu posisi ketiga Muhidin dengan 395 suara (12%).
Kemudian Denny Indrayana dengan 301 suara (9,1%), lalu Ibnu Sina 249 suara (7,6%) dan terakhir Aditya Mufti Arifin dengan 135 suara (4,1%).
Sementara itu, dari keenam nama diatas belum ada yang menyatakan secara resmi akan maju sebagai calon Gubernur ataupun Wakil Gubernur pada Pilkada tahun 2024 mendatang.
Salah satu nama Rosehan NB terpantau beberapa hari lalu memposting di akun media sosialnya hasil poling tersebut dan telah mendapatkan ratusan like dan komentar dari netizen.
“Poling terbaru Gubernur Kalsel 2024. Pantaskah Julak Rossi atau Gaspol. Saya besar karena kalian semua,” tulisnya Sabtu (3/5/2023) lalu.(Kanalkalimantan.com/rizki)
Reporter: rizki
Editor: bie
-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
DPRD Kalsel Usulkan Pengangkatan Muhidin Jadi Gubernur
-
Hukum3 hari yang lalu
KPK Panggil Sahbirin Noor Sebagai Saksi Hari Ini
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pemegang Kursi DPRD Banjarbaru Terima Bantuan Keuangan Parpol, Satu Suara Dihargai Rp14 Ribu
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Pjs Wali Kota Banjarbaru Serahkan SK Kenaikan Pangkat PNS
-
pilkada 20242 hari yang lalu
Kenakan Jaket Putih, H Saidi Mansyur dan H Said Idrus Jalani Debat Publik Kedua
-
Kota Banjarbaru1 hari yang lalu
Juara di Singapore Open Dance Championship 2024, Frem Harumkan Nama Indonesia