KANALKALIMANTAN.COM, PARINGIN – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Balangan gelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) bertempat di Aula Mayang Maurai, Komplek Garuda Maharam, Kecamatan Paringin, Minggu (23/10/2022).
UKW yang digelar selama dua hari dan diikuti oleh puluhan jurnalis yang terbagi dalam empat kelas, diantaranya tiga kelas tingkatan muda dan satu kelas tingkat madya.
Ketua PWI Balangan Sugianoor, kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja, adapun terlaksananya UKW ini tak terlepas dari dari dukungan pemkab Balangan, khususnya Bupati Abdul Hadi.
Sugi berharap jurnalis di kabupaten Balangan mampu menyelesaikan UKW dengan nilai terbaik dan lulus semuanya. “Sehingga secara kompetensi para wartawan ini sudah diakui,” katanya.
Baca juga : Warga Transmigran Lajar Papuyuan Syukuri Program TMMD ke-115
Sementara itu, Bupati Balangan, Abdul Hadi melalui Kadiskominfosan Balangan, M Noor memberikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan ini.
“Jurnalis harus mampu terus meningkatkan kualitasnya dalam menjalankan profesinya, agar produk jurnalistik yang dihasilkan juga berkualitas,” ujarnya.
Terlebih lanjutnya, jurnalis adalah mitra pemerintah baik dalam mempublikasikan kegiatan pembangun maupun kontrol jalannya pemerintahan.
“Kami pemerintah daerah tentu terus mendukung keberadaan pers dan mewujudkan jurnalis yang kompeten dalam menjalankan profesinya,” katanya.
Dalam kesempatan ini, Ketua PWI Kalsel, Zaenal Helmie memberikan piagam penghargaan kepada Bupati Balangan, Abdul Hadi, atas dukungannya terhadap PWI Balangan.
(Kanalkalimantan.com/alfi)
Reporter : alfi
Editor : cell
KANALKALIMANTAN. COM, KUALA KAPUAS - Ribuan orang memeriahkan Festival Budaya Tinggang Menteng Panunjung Tarung dalam… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Bisnis F&B atau Food and Beverage kian berkembang di Ibu Kota Provinsi… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas menggelar forum konsultasi publik terkait rencana awal… Read More
Pj Wali Kota : Sangat Beruntung Kota Banjarbaru Mempunyai Pendahulu yang Visioner dan Inovatif Read More
KANALKALIMANTAN.COM, JAKARTA - Widya Dewi, penyuluh pertanian asal Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Kalimantan Selatan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA - Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al Habsyi beserta alim ulama, habaib dan… Read More
This website uses cookies.