PUPR PROV KALSEL
PUPR Kalsel Perbaiki Jalan di Balangan, Segini Dana yang Dianggarkan

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan terus melakukan pembangunan infrastruktur guna memudahkan masyarakat dan memperlancar arus transportasi darat.
Pada 2023 ini, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kalsel akan memperbaiki ruas jalan di Kabupaten Balangan.
“Kami telah meanggarkan dana sebesar Rp 11,5 miliar pada 2023 dengan pengerjaan dua paket sekaligus,” ujar Kepala Dinas PUPR Kalsel, Ir Ahmad Solhan ST MT, Sabtu (8/4/2023).
Solhan menerangkan sesuai instruksi gubernur Kalsel, perbaikan jalan di daerah perbatasan Kalsel dan Kaltim tersebut dilakukan dengan rehabilitasi pada ruas Jalan Lampihong-Paringin dengan pagu anggaran Rp 2,6 miliar dan perbaikan Jalan Paringin-Halong sebesar Rp 8,7 miliar.
Baca juga: Tambal Sulam Titian Ulin Reot Pulau Bromo yang Kerap Makan Korban
“Semoga jalan tersebut tahun ini akan diproses dan diperbaiki. Dengan perbaikan tersebut akan mempelancar arus lalu lintas antarwilayah,” harap dia.
Selain itu, pembangunan dan pemeliharaan jalan provinsi di Kabupaten Balangan selalu masuk dalam anggaran Pemprov Kalsel melalui Dinas PUPR.
“Setiap tahun Dinas PUPR Kalsel selalu berkoordinasi dengan Dinas PUPR Balangan untuk sinkronisasi. Begitu juga dengan kawan-kawan DPRD Balangan juga selalu koordinasi dengan Dinas PUPR yang terus berkoordinasi untuk pembangunan dan pemeliharaan jalan di kabupaten tersebut,” lanjut dia.
Hal ini, katanga, menunjukkan bahwa Pemprov dan Pemkab sudah sinkron dalam mengawasi kegiatan pembangunan dan pemeliharaan jalan provinsi di Balangan.
Dia berharap, pemeliharaan jalan tersebut menjadi tanggung jawab bersama. Tetapi juga dari pemkab dan Balai Jalan Nasional, agar bersama-sama menjaga dan mengawasi jalan provinsi ini.
“Sebanyak apapun dana yang dianggarkan untuk pemeliharaan jalan provinsi, tetapi jika tidak kita jaga dan awasi bersama sama, maka akan sangat sia-sia,” tutur dia.
Baca juga: Wapres KH Ma’ruf Amin Bakal Kunjungi Kalsel, Ini Lokasi yang Didatangi
Sebagaimana komitmen dan arahan Gubernur Kalsel, perbaikan-perbaikan jalan provinsi di seluruh kabupaten dan kota se-Kalsel menjadi perhatian. Pengerjaannya akan dilakukan secara bertahap.
Solhan juga menyampaikan, upaya Pemprov Kalsel dalam perbaikan jalan milik provinsi ini pun sesuai sebagaimana visi Kalimantan Selatan Maju (Makmur, Sejahtera dan Berkelanjutan) sebagai Gerbang Ibukota Negara. Salah satu misinya yaitu memperkuat sarana prasarana dasar dan perekonomian.
“Kita berharap, upaya-upaya perbaikan ruas jalan yang dilakukan Pemprov Kalsel ini akan memudahkan akses transportasi, pergerakan lalu lintas angkutan barang kebutuhan sehingga nantinya dapat menunjang kesejahteraan masyarakat banua,” pungkas dia. (kanalkalimantan.com/infopunlik.id/kk)
Reporter: kk
Editor: Dhani

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Tim Hanyar Banjarbaru Ajukan Pembatalan Hasil PSU ke MK
-
DPRD BANJARBARU2 hari yang lalu
Harapan Besar Wakil Rakyat di Momentum Hari Jadi ke-26 Kota Banjarbaru
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Rapat Paripurna Hari Jadi ke-26 Kota Banjarbaru “Bahimat Bakuat Barakat”
-
DPRD BANJARBARU2 hari yang lalu
Pasca PSU, Emi Lasari: Lapang Dada, Kembali Bersatu Membangun Banjarbaru
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Sistem Penerimaan Murid Baru 2025, Kadisdik Banjarbaru: Tak Ada Sekolah Unggulan
-
Kabupaten Kapuas2 hari yang lalu
Bupati Kapuas Trail Adventure 3 Segera Hadir, Meriahkan Hari Jadi ke-219 Kota Kuala Kapuas