Peristiwa
Rekor Muri Terbaru, 42 Orang Operasi Hernia Ditangani RSD Idaman Banjarbaru
BANJARBARU, Rekor Muri operasi hernia tercatat di Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Banjarbaru, disaksikan langsung Jaksa Agung RI HM Prasetyo dan Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Ros Ellyana Prasetno.
Bakti sosial operasi hernia gratis di RSD Idaman Banjarbaru, Sabtu (27/10) pagi, dihadiri Kepala Kejari Kalsel Ade E Ahyaksa SH MH, Kepala Dinas Kesehatan Kalsel HM Muslim, Kepala Kejari Banjarbaru Silvia Rosalina SH MH, dan Walikota Banjarbaru Nadjmi Adhani.
Jaksa Agung RI langsung menyaksikan bakti sosial operasi hernia gratis berlangsung di lantai II RSD Idaman Banjarbaru.
Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani mengungkapkan, operasi hernia gratis merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama, khususnya bagi orang yang tidak mampu.
“Untuk Banjarbaru yang ditunjuk sebagai tempat lokasi bakti sosial operasi hernia gratis dan pemecahan rekor Muri peserta hernia terbanyak, tentunya ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Kota Banjarbaru,†ungkapnya.
Sekadar diketahui, Rekor Muri peserta hernia terbanyak sebelumnya dipegang di kota Lampung dengan total peserta sebanyak 33 orang. Terpecahkan di kota Banjarbaru dengan 42 orang peserta.
Usai menyaksikan bakti sosial operasi hernia gratis, Jaksa Agung RI menuju ke Kejaksaan Negeri Kota Banjarbaru melihat kegiatan bakti sosial operasi katarak gratis. Tercatat ada sebanyak 232 pasien katarak yang mengikut operasi ini.
HM Prasetyo mengungkapkan, masih banyak masyarakat kecil di Kasel yang harus dibantu. Ia memerintahkan jajaran Kejaksaan di Kalsel agar dapat terus memberi sumbangsih bagi masyarakat.
“Dimata masyarakat kita selalu identik dengan menuntut dan menghukum orang, harapan saya anak-anak saya Kejaksaan dapat membantu masyarakat yang membutuhkan,†ujarnya.
Jaksa Agung Prasetyo juga berkesempatan menyerahkan mesin pembersih lantai kepada RSD Idaman Banjarbaru, mikroscope kepada sejumlah sekolah di Kota Banjarbaru, beasiswa kepada 7 siswa berprestasi se Kalsel dan penghargaan kepada pendengar program JMS di RRI. (rico)
Editor : Abi Zarrin Al Ghifari
-
Kota Martapura1 hari yang lalu
Puluhan Ribu Jemaah Sudah Padati Kawasan Sekumpul Martapura
-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
Bandara Syamsudin Noor Masih Buka Posko Layani Tamu Sekumpul
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Angkutan Gratis Antar Jemaah ke Sekumpul, dari Murdjani ke Guntung Alaban
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
Posko Trisakti Banjarmasin Antar Gratis Jemaah Asal Jawa dan Sumatera ke Sekumpul
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Pemko Banjarbaru Optimalkan Lapangan Murdjani untuk Parkir dan Shaf Salat
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
1,5 Ton Ikan Dipasok ke 10 Dapur Umum Sekitar Sekumpul