KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Majelis Al Barokah Desa Lihung, Kecamatan Karang Intan, Kabupaten Banjar, Selasa (23/01/2024) siang mengggelar peringatan haul ke-19 ulama kharismatik KH Zaini bin Abdul Ghani atau Abah Guru Sekumpul.
Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al Habsyi turut hadir dan berbaur bersama ribuan orang lainnya.
Habib Idrus Al Habsyi mengatakan, kehadiran jemaah pada peringatan haul ini juga sebagai sarana untuk menjaga silaturahmi antar sesama serta memperkokoh keimanan.
Baca juga: Berkonsep Green Building, Pembangunan Masjid Negara IKN akan Rampung Akhir 2024
Dia mengatakan, Abah Guru Sekumpul merupakan sosok ulama yang sangat dicintai oleh masyarakat.
Berkontribusi besar dalam menyebarkan agama islam dan menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan dan keadilan.
“Meskipun beliau telah tiada, namun jasa dan kebesaran namanya tetap kita kenang dan kita jadikan sebagai teladan dalam kehidupan kita,” ucap Habib Idrus.
Baca juga: Ahmad Solhan Resmikan Mushala di Dinas PUPR Provinsi Kalsel
Melalui peringatan haul Habib Idrus juga mengajak jemaah untuk memperdalam pemahaman tentang ajaran islam, serta menjaga keberagaman dan toleransi antar sesama.
“Ulun (saya, Red) yakin dengan mengikuti jejak Abah Guru Sekumpul kita dapat mencapai kehidupan yang lebih baik, lebih damai dan lebih berkah,” tutup dia.
Sementara Habib Syauqi bin Haidar Al-Habsyi asal Jakarta dalam tausiahnya mengajak jemaah untuk selalu mencintai orang-orang saleh guna keberkahan dalam hidup.
Baca juga: Baru Dua Bulan Bebas, Residivis Curanmor 19 Tahun Kembali Ditangkap Polisi
Dia juga mengimbau jemaah untuk menjaga lisan agar jangan sampai menyakiti perasaan orang lain, apalagi disaat musim politik seperti sekarang. Jangan sampai terpecah belah dengan saudara sendiri meski berbeda pilihan. (kanalkalimantan.com/dkispbanjar/kk)
Reporter: kk
Editor: Dhani
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Para pecinta adventure dengan menggunakan motor trail boleh bergembira. Pasalnya, Kapuas… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, KUALA KAPUAS - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas menggelar rapat paripurna ke… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Pasca gelaran Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Harapan disampaikan wakil rakyat yang duduk DPRD Kota Banjarbaru dalam momen peringatan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Tak sampai tiga hari setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Selatan (Kalsel)… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI - Wakil Bupati (Wabup) Hulu Sungai Utara (HSU) Hero Setiawan menegaskan komitmen bersama… Read More
This website uses cookies.