Bappedalitbang Banjar
Riza Dauly Pimpin Rapat Staf di Bappedalitbang Banjar

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Rapat staf merupakan sebuah bagian penting dari pimpinan OPD dalam menjalankan kepemimpinan guna membahas isu-isu, serta mengetahui permasalahan dan kendala pekerjaan ditingkat bawah serta mencari solusi dan menyamakan persepsi.
Seperti yang dilakukan Bappedalitbang Banjar Senin (26/9/2022) pagi, Kepala Bappedalitbang Banjar HM Riza Dauly didampingi Sekretaris Bappedalitbang, Hanafi, memimpin rapat staf di Aula Bauntung kantor setempat.
Beberapa agenda dibahas dalam rapat ini diantaranya terkait tindak lanjut kebijakan yang berkembang di Pemerintah Kabupaten Banjar terkait rencana pengalihan status Pegawai Tidak Tetap (PTT) menjadi P3K.
Baca juga : 410 Orang Idap HIV di Banjarbaru, Mayoritas Jalani Hubungan Homoseksual
”Pendataan dan surat pertanggungjawaban kita harus segera diselesaikan, karena akan ada uji publik dan pra evaluasi pada 30 Septembar 2022,” ujar H M Riza Dauly.
Kepala Bappedalitbang yang akrab disapa Riza meminta kepada seluruh bidang agar agenda kegiatan dan bahan rakor untuk dilaporkan kepada sekretaris karena ada proses narasi dan analisa dan dibuatkan penjabarannya, angkat isu-isu penting yang ada di bidang dan berikan informasi yang baik pada masyarakat.
Menjawab pertanyaan salah satu pimpinan terkait monev, Riza menjelaskan bahwa kegiatan monev harus selaras dengan Simondalev, dan evaluasi yang dilakukan bukan hanya berupa pengerjaan fisik.
Baca juga : 49.600 Siswa SD akan Pecahkan Rekor Pakai Sasirangan Serentak di Puncak Harjad Banjarmasin Besok
“Pembangunan dievaluasi ketepat sasarannya, berapa besar daya ungkitnya dan keefektifan program tersebut memberi dampak bagaimana terhadap masyarakat dengan cara menggali informasi melalui wawancara langsung ke masyarakat pengguna pembangunan” jelas dia.
Riza juga meminta agar kembali menghidupkan Syiar Islam yang pernah ada di Bappedalitbang melalui kegiatan tausiah keagamaan yang rutin digelar setiap bulan, serta peringatan Maulid Nabi, dan Isra Mikraj guna terwujudnya agamis dalam lingkup OPD terutama Bappedalitbang. (Kanalkalimantan.com/rls/bappedalitbang)
Reporter : Rls
Editor : Dhani

-
HEADLINE3 hari yang lalu
Tim Hanyar Banjarbaru Ajukan Pembatalan Hasil PSU ke MK
-
DPRD BANJARBARU3 hari yang lalu
Harapan Besar Wakil Rakyat di Momentum Hari Jadi ke-26 Kota Banjarbaru
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Rapat Paripurna Hari Jadi ke-26 Kota Banjarbaru “Bahimat Bakuat Barakat”
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Sistem Penerimaan Murid Baru 2025, Kadisdik Banjarbaru: Tak Ada Sekolah Unggulan
-
DPRD BANJARBARU3 hari yang lalu
Pasca PSU, Emi Lasari: Lapang Dada, Kembali Bersatu Membangun Banjarbaru
-
Kabupaten Kapuas3 hari yang lalu
Bupati Kapuas Trail Adventure 3 Segera Hadir, Meriahkan Hari Jadi ke-219 Kota Kuala Kapuas