KANALKALIMANTAN.COM, PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Ruselita, mengajak masyarakat ikut aktif dalam mencegah penyebaran Demam Berdarah Dengue (DBD).
“Kuncinya adalah membiasakan pola hidup sehat dan terus membersihkan sampah di sekitar rumah dan lingkungan kita, agar nyamuk yang bisa membahayakan kesehatan manusia itu tidak berkembang,” katanya.
Dia mengingatkan, agar kondisi cuaca saat ini perlu diwaspadai, agar wabah yang bisa berkembang biak tidak bisa berkembang dengan melakukan upaya pencegahan sesederhana mungkin.
Baca juga: Perpanjangan SIM Kini Bisa Dilakukan di MPP Banjarmasin
Ruselita menambahkan, selain menjaga kebersihan lingkungan ia juga menyoroti pentingnya asupan makanan sehat dan rutinitas olahraga ringan sebagai bagian dari upaya menjaga daya tahan tubuh. Upaya ini diharapkan dapat membantu tubuh menjadi lebih kuat dalam melawan ancaman penyakit.
“Sangat berharap adanya kerjasama dari semua pihak dalam upaya menekan angka kasus DBD di Palangka Raya,” demikian Ruselita. (Kanalkalimantan.com/rls/kk)
Reporter: rls
Editor: cell
KANALKALIMANTAN.COM, KOTABARU - Dalam rangka pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Pengelolaan Sumber Daya Air,… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Tim kuasa hukum keluarga Juwita berencana menambah barang bukti dan saksi tambahan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA - Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al Habsyi membuka pertemuan koordinasi lintas sektor… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Advokasi Untuk Keadilan (AUK) Juwita mendampingi pihak keluarga menghadiri proses pelimpahan perkara… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU - Oditurat Militer (Odmil) III-15 Banjarmasin melimpahlan perkara kasus pembunuhan berencana yang dilakukan… Read More
KANALKALIMANTAN.COM, SAMARINDA – Tiga oknum polisi diduga membiarkan narkoba masuk ke ruang tahanan Mapolres Samarinda,… Read More
This website uses cookies.