HEADLINE
SAH. 17 Parpol Lolos Pemilu 2024, Partai Besutan Amien Rais Tak Lolos

KANALKALIMANTAN.COM, JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI resmi mengumumkan hanya 17 partai politik (Parpol) yang dinyatakan lolos sebagai peserta Pemilu 2024 setelah menjalani proses verifikasi.
Partai-partai yang lolos yakni 9 partai parlemen, PDIP, Gerindra, Golkar, PKB, NasDem, Demokrat, PKS, PAN, dan PPP.
Kemudian partai 8 non parlemen yang dinyatakan lolos yakni Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Hanura, Partai Gelora, Partai Perindo, Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Garuda, dan Partai Buruh.
“Menetapkan 17 partai politik yang memenuhi syarat peserta Pemilu anggota dewan perwakilan rakyat dan dewan perwakilan rakyat daerah tahun 2024 ,” kata Ketua KPU RI Hasyim Asyari di kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Rabu (14/12/2022).
Baca juga : PENTING. Ini Opsi Pilihan Dapil Baru untuk Pemilu 2024 di HSU
Sebanyak 17 Parpol tersebut dianggap telah memenuhi syarat dari hasil rekapitulasi nasional dan hasil verifikasi. Sementara yang dinyatakan tidak lolos yakni Partai Ummat besutan politisi senior Amien Rais.
Adapun 17 Parpol ini berhak mengikuti Pemilu 2024 mendatang. Selanjutnya partai-partai yang lolos akan mengikuti rangkaian pengundian nomor urut peserta Pemilu.
Untuk diketahui, dalam menjadi Parpol peserta Pemilu, harus memenuhi berbagai persyaratan dalam Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu.
Syarat itu di antaranya adalah kepengurusan 100 persen di seluruh Provinsi, 75 persen provinsi di tingkat kota/kabupaten, dan 50 persen kota/kabupaten di tingkat kecamatan, serta keanggotaan minimum 1.000 orang atau 1/1.000 di tingkat kota/kabupaten. (Suara.com)
Editor : kk

-
HEADLINE3 hari yang lalu
Sistem Penerimaan Murid Baru 2025, Kadisdik Banjarbaru: Tak Ada Sekolah Unggulan
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
9 Klien Rehabilitasi Narkoba Dapat Pendampingan Kesbangpol dan BNNK HSU
-
Kalimantan Timur2 hari yang lalu
Disogok, Tiga Polisi Polres Samarinda ‘Bebaskan’ Tahanan Nyabu di Sel
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Insentif 391 Guru Honorer di HSU Telat Dibayar, Begini Penjelasan Plt Kabag Prokopim
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Odmil III-15 Banjarmasin Limpahkan Kasus Juwita ke Pengadilan Militer
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Lahan 32 Hektare Ditanami Padi di Desa Tambalang Hilir, Ini Kata Bupati HSU Sahrujani