Layanan Publik
Samsat Amuntai Luncurkan Unit Layanan Jemput Antar
AMUNTAI, Unit Pelayanan Pendapan Daerah (UPPD) Samsat Amuntai meluncurkan unit pelayanan Samsat Jemput Antar untuk masyarakat yang membutuhkan. Layanan pembayaran pajak kendaraan bermotor secara langsung tanpa harus melakukan pembayaran ke kantor Samsat.
Layanan jemput antar ini tidak dibebankan biaya administrasi, cukup hanya membayar pajak yang tertera sesuai dengan surat ketetapan pajak daerah kendaraan bermotor yang akan dibayarkan. Ini bentuk inovasi baru pelayanan setelah Samsat Amuntai meluncurkan Samsat Keliling, Samsat Desa dan Samsat Payment Point yang telah lama beroperasi.
Kepala UPPD Samsat Amuntai Faisal Rumiarsi kepada Kanalkalimantan, Kamis (21/2) mengungkapkan, program Samsat Jemput Antar ini disediakan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan pelayanan langsung di rumah.
“Kami selalu berupaya untuk memudahkan, mendekatkan dan mempercepat layanan di wilayah Kabupaten Hulu Sungai Utara,†kata Faisal.
Ia menyebut, meski progaram layanan Samsat Jemput Antar ini telah lama direncanakan, namun baru di awal tahun tepatnya tanggal 21 Februari 2019 ini diluncurkannya secara langsung kepada masyarakat.
Faisal berharap masyarakat wajib pajak kendaraan bermotor di wilayah Kabupaten HSU dapat memanfaatkan layanan Samsat jemput antar ini dengan sebaik-baiknya. Bisa menghubungi via telepon dengan nomor 0527 61040 atau 0811 500 4143. “Petugas pelayanan dapat langsung mendatangi masyarakat yang membutuhkan layanan ini,†tegasnya.
Pelayanan Samsat Jemput Antar ini untuk sementara beroperasi untuk wilayah Amuntai Tengah saja. Tetapi daerah lainnya di seluruh kecamatan di Kabupaten HSU telah terlayani dengan adanya Samsat Keliling, Samsat Desa dan Samsat Payment Point, yang beroperasi secara bergiliran setiap pekan.
“Semoga layanan ini dapat diterima dengan baik oleh masyarakat, tidak ada lagi alasan tempat yang jauh untuk menunda-nunda membayar pajak kendaraan bermotor,†pungkasnya. (dew)
Editor : Abi Zarrin Al Ghifari
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Lima Rumah Hangus di Guntung Paikat, Diduga Kabel Listrik Sudah Tua
-
HEADLINE2 hari yang lalu
DJBC Kalbagsel Lepas Ekspor 2.016 Kg Belut Hidup Kalsel ke Tiongkok
-
HEADLINE1 hari yang lalu
KPK Pasang 8 JPU Perkara Korupsi Dinas PUPR Kalsel
-
Kabupaten Balangan2 hari yang lalu
750 Formasi CPNS dan PPPK 2024 Pemkab Balangan, Seleksi Berjalan Sesuai Jadwal
-
Kota Banjarbaru1 hari yang lalu
Turunkan 413 Personel Pengamanan Nataru di Banjarbaru
-
Lifestyle1 hari yang lalu
Ide Kreatif Anak Muda Peduli Lingkungan Dituangkan dalam Kertas Kebijakan