Kabupaten Hulu Sungai Utara
Satgas Distribusi Material ke Lokasi TMMD Desa Sungai Karias

KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Pelaksaanan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-120 Kodim 1001/HSU-BLG di Desa Sungai Karias, Kecamatan Amuntai Tengah, Kabupaten HSU terus digenjot pengerjaannya.
Satgas TMMD melakukan pendistribusian material untuk menunjang kerja pembangunan fisik di lokasi TMMD Desa Sungai Karias.
Pendistribusian material diangkut menggunakan mobil dump truk. Yakni pasir, kerikil, dan batu akan digunakan sebagai bahan untuk pembuatan siring jalan di lokasi TMMD.
Baca juga: Yakin ‘Pemilik’13 Kursi Golkar, Acil Odah Lamar Nasdem Koalisi di Pilgub Kalsel
Babinsa Serka Fitriyadi mengecek pendistribusian dan membantu pembongkaran bahan material agar sesuai yang diharapkan.
“Saya selaku Babinsa berupaya selalu sigap setiap waktu dalam pendampingan serta membantu pembongkaran material ini. Semua ini demi kualitas hasil kerja TMMD,” kata Serka Fitriyadi, Kamis (9/5/2024) siang.
Baca juga: Pansus II ke KLHK, Bahas Raperda Pengakuan dan Perlindungan Masyarakat Hukum Adat
TMMD ke-120 yang dilaksanakan dari 8 Mei hingga 15 Juni 2024 ini, selain pembangunan fisik juga dilaksanakan non fisik seperti kegiatan bakti sosial membantu meringankan kesulitan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, diantaranya pemberian sembako, pelayanan kesehatan, dan lain-lain.(Kanalkalimantan.com/dew)
Reporter: dew
Editor: bie

-
HEADLINE3 hari yang lalu
Sebar Spanduk Ajakan Coblosan Ulang Pilwali Banjarbaru, Calon Tunggal vs Kotak Kosong
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Denpom Lanal Banjarmasin Kabulkan Pemeriksaan Tes DNA Cairan Mani dari Jenazah Juwita
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Dishub Kalsel Rekayasa Kurangi Kecepatan Kendaraan di A Yani Mekatani
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
Silaturahmi Bupati dan Wabup HSU dengan PCNU dan Muslimat Alabio
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pj Wali Kota Subhan: Tak Ada Toleransi Pegawai Bolos Kerja
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Ini Motif Anggota TNI AL Jumran Habisi Juwita, Dilakukan Sendirian