Kabupaten Banjar
Siap Hadapi STQH XXVI di Jambi, LPTQ Banjar Silaturahmi ke Saidi Mansyur

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Banjar bersiap menghadapi STQH Nasional XXVII tahun 2023 di Provinsi Jambi, 29 Oktober – 7 November 2023.
Ketua LPTQ Kabupaten Banjar H Masruri beserta sejumlah pengurus dan kafilah silaturahmi dengan Bupati Banjar H Saidi Mansyur di Mahligai Sultan Adam, Martapura, Selasa (24/10/2023) siang.
Silaturahmi tersebut sekaligus pelepasan kafilah Provinsi Kalimantan Selatan asal Kabupaten Banjar untuk mengikuti Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) Nasional XXVII tahun 2023 di Provinsi Jambi.
Baca juga: Perbaikan Pipa Bocor di Jalan Pramuka, Berikut Wilayah Terdampak Seret Air 12 Jam
Bupati Banjar H Saidi Mansyur berpesan agar seluruh kafilah tetap semangat mengikuti lomba, serta mampu menjaga kesehatan dengan baik sehingga bisa tampil maksimal.
”Semoga para kafilah dapat berprestasi maksimal dan dapat membawa nama harum daerah pada even nasional ini” ujar dia.
Baca juga: Gubernur Kalsel Terima Penghargaan Proklim 2023 dari Menteri LHK
STQH Nasional XXVII tahun 2023 di Provinsi Jambi, rencananya dihelat 29 Oktober – 7 November 2023.
LPTQ Kabupaten Banjar menurunkan 8 orang terbaiknya pada ajang bergengsi tersebut dengan jumlah total peserta 736 anggota kafilah se-Indonesia. (kanalkalimantan.com/diskominfobanjar/kk)
Reporter : kk
Editor : Dhani

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Sistem Penerimaan Murid Baru 2025, Kadisdik Banjarbaru: Tak Ada Sekolah Unggulan
-
DPRD BANJARBARU3 hari yang lalu
Pasca PSU, Emi Lasari: Lapang Dada, Kembali Bersatu Membangun Banjarbaru
-
Kabupaten Kapuas3 hari yang lalu
Bupati Kapuas Trail Adventure 3 Segera Hadir, Meriahkan Hari Jadi ke-219 Kota Kuala Kapuas
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pasar Murah Harjad ke-26 Kota Banjarbaru Ludes Tak Sampai Setengah Jam
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
SPMB di Banjarbaru Bulan Juni dari Zonasi ke Rayon
-
Olahraga2 hari yang lalu
Tim Sepakbola HSU Siap Berlaga di Kejurprov Kalsel 2025