Kanal
Sosialisasikan Pemilu Lewat Konser Musik

BUNTOK, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Barito Selatan (Barsel) menggelar konser musik melibatkan seluruh peserta Pemilu dan mengundang masyarakat umum di lapangan Batuah Buntok, Sabtu (23/3).
Ketua KPU Barsel Bahruddin mengatakan, kegiatan konser musik ini untuk menyosialisasikan pelaksanaan Pemilu tahun 2019 kepada masyarakat seluas-luasnya.
“Dengan adanya konser musik ini, banyak masyarakat berkumpul sehingga lewat ini juga kita sosialisasikan terkait perihal Pemilu 2019 ini,†kata Bahruddin kepada Kanallaimantan.com disela acara konser musik.
Ia mengatakan, selain konser musik pihaknya juga melaksanakan pawai bersama semua peserta Pemilu, dengan berkeliling rute yang telah ditentukan.
“Dengan semua peserta Pemilu ikut terlibat kita berharap pula proses Pemilu nanti bisa berjalan sukses,†ucap Bahruddin.
Di tempat yang sama Wakil Bupati Barsel Satya Titiek Atyani Djoedir mengatakan, kiranya dengan kegiatan yang diselenggarakan KPU dan dihadiri banyak masyarakat Barsel kiranya bisa menambah persentase dari jumlah pemilih aktif nanti.
“Besar harapan kita kiranya masyarakat Barsel pada Pemilu bulan depan semua ke TPS tidak golput namun memeberikan pilihan dari hak suara,†kata Aty Djoedir.
Ditambahkan olehnya, Barsel merupakan jumlah pemilih yang cukup aktif saat Pilkada kemarin, kiranya untuk Pemilu nanti pun bisa lebih meningkat.
“Besar harapan kita, kiranya masyarakat Barsel untuk bisa memberikan hak pilihnya saat Pemilu nanti dan tidak Golput saat pemilihan,†pungkas Aty Djoedir.(digdo)
Editor : Abi Zarrin Al Ghifari

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Perempatan Trikora – Guntung Manggis Ditutup Permanen
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Jerat Hukum Pemilik “Mama Khas Banjar”, Begini Penjelasan Kajari Banjarbaru
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
Satpol PP Banjarmasin Dapati Tiga Warung Layani Makan di Tempat
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Bupati dan Wabup HSU Awali Safari Ramadan di Amuntai Selatan
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
Dukungan Wabup HSU ke Komunitas Balogo di Amuntai
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Berbuka Puasa dengan Masyarakat ke Beruntung Baru, Ini Harapan Bupati Banjar