DISHUT PROV KALSEL
Tahura dan Dinas ESDM Kalsel Uji Air Waduk Riam Kanan

BANJARBARU, Waduk Riam Kanan yang merupakan sumber air yang tak ada habisnya dan manfaatnya sangat besar bagi masyrakat. Beberapa waktu lalu, tepatnya Minggu (18/11), pihak Tahura Sultan Adam bekerja sama dengan Dinas ESDM Provinsi Kalsel melakukan uji air dengan menggunakan Alat Water Quality Monitor untuk menguji air di waduk tersebut.
Uji air ini berkaitan dengan rencana penangkaran rusa dan bekantan. Maka dalam uji air tersebut di ambil sample di beberapa titik yang di antaranya di Dermaga Pulau Rusa dan Jembatan Pulau Bekantan.
Dalam uji air tersebut di ketahui keasaman/pH air di sekitar Pulau Rusa yaitu 8,2 pH. Sedangkan di Pulau Bekantan sebesar 8,4 pH. Selain di Waduk Riam Kanan, juga diuji air pada Dam intake yang ada di Desa Belangian sebagai sumber air minum warga Belangian. Dari hasil pengujian, ternyata pH airnya 7,8-8,3 dan kepekatan kandungan pertikel rendah.
Menurut tim dari Dinas ESDM, kondisi sekitar pengambilan sample air di Waduk Riam Kanan untuk kelayakan konsumsi perlu dilakukan pengujian kimia dan biologi. Hal ini agar diketahui kandungan logam berat maupun mikro organisme.
Sedangkan air pada Dam Intake yang ada di belangian, menurut pengujian secara langsung dilapangan bahwa air dapat di gunakan sebagai air bersih untuk kebutuhan rumah tangga dan untuk debit air yang melimpah ruah dapat digunakan untuk keperluan pertanian/perkebunan masyarakat.
Kepala Tahura Sultan Adam Ir Hj Sri Wuryati. MS yang mendampingi orientasi di lapangan mengatakan, dengan adanya uji air ini maka akan membantu masyarakat untuk menentukan potensi tanaman yang dengan kondisi yang ada. “Ini akan sangat mmebantu masyarakat gunan menentukan potensi tanaman dengan kondisi air yang demikian,†katanya. (rendy)
Editor: Chell

-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
9 Klien Rehabilitasi Narkoba Dapat Pendampingan Kesbangpol dan BNNK HSU
-
Kalimantan Timur3 hari yang lalu
Disogok, Tiga Polisi Polres Samarinda ‘Bebaskan’ Tahanan Nyabu di Sel
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Odmil III-15 Banjarmasin Limpahkan Kasus Juwita ke Pengadilan Militer
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara1 hari yang lalu
Widya Dewi, Penyuluh Pertanian Asal HSU Raih Penghargaan dari Mentan RI
-
Hukum2 hari yang lalu
Kuasa Hukum Keluarga Juwita Siap Tambah Barang Bukti dan Saksi
-
Hukum2 hari yang lalu
Tim Kuasa Hukum Keluarga Juwita Soroti Dua Pasal Dakwaan