Connect with us

Kanal

Tak Punya Biaya untuk Persalinan Anaknya di RS, Idul Fitri Dibantu Parpol dan Ormas

Diterbitkan

pada

Partai Golkar, PAN dan Ormas PP membantu untuk biaya proses kelahiran anak Idul Fitri. Foto: digdo

KANALKALIMANTAN.COM, BUNTOK – Ramadhan menjadi bulan untuk menebar kebaikan. Apalagi dalam kondisi pandemi Covid-19 saat ini, banyak masyarakat mengalami kesulitan ekonomi. Seperti dialami Idul Fitri, ayah dari bayi 4,1 kg yang baru lahir dengan operasi di RS Jarse Buntok.

Idul yang dengan ekonomi pas-pasan, merasa kesulitan memenuhi biaya untuk proses kelahiran anaknya. Terlebih dimasa pandemi Covid-19, pria asal Kabupaten Tanah Laut yang kini mengadu nasib di Desa Patas, Kecamatan Gunung Bintang Awai, merasa bingung belum ada kesiapan untuk proses kelahiran anaknya. Namun ia tak mengira, ada saja bantuan menyelamatkannya.

“Saya sangat berterima kasih untuk segela pihak yang mau membantu di tengah kesusahan ini. Saya juga tidak menyangka sekali apakah ini bantuan dari tuhan lewat para penderma yang membantu saya,” ucap Idul kepada Kanalkalimantan.com, di Rs Jarse Buntok Minggu (2/5/2020).

Idul menyampaikan banyak terima kasih kepada Partai Golkar Buntok, PAN, dan Ormas Pemuda Pancasila, serta Dirut RS Jarse Buntok yang telah membantu segala biaya proses kelahiran hingga keluar Rumah sakit.

“Untuk biaya jujur saya bisa dibilang tidak punya sama sekali. Beruntung banyak pihak yang ikut membantu dari biaya proses melahirkan hingga keluar rumah sakit, bahkan untuk warga Desa Pamait bersedia menampung kami saat keluar nanti untuk tinggal sementara,” ucap Idul.

Di tempat yang sama, pengurus Partai Golkar Barsel, Evatro mengatakan, bantuan dari pihak Golkar ini merupakan wujud peduli mereka kepada semasa terlebih dimasa pandemi Covid-19. “Kita akui dimasa pandemi covid-19 ini semua serba susah, oleh itu kiranya lewat bantuan ini paling tidak bisa meringankan beban dari pihak keluarga pasien,” ujar Evatro.

Pun disampaikan perwakilan PAN Buntok Zain Mukthair. Ia mengatakan, bantuan jangan dipandang dari nominalnya, namun kepedulian untuk menolong yang sedang dalam kesusahan. “Paling tidak lewat bantuan ini kiranya bisa meringankan beban dari keluarga pasian dan tanda peduli dari kita kepada sesama,” ujar Zain.

Begitu pula dari Ormas Pemuda Pancasila Barsel yang langsung oleh Ketua Jailani Abdul Kadir mengatakan, kiranya bantuan ini merupakan wujud peduli kami dan bukti bahwa keberadaan Pemuda Pancasila di Barsel untuk terus sebisanya mungkin membantu sesama. “Kita dari Pemuda Pancasila akan terus buktikan sebisa kita membantu semua masyarakat Barsel, terlebih untuk kemajuan Barsel,” tandas Jailani.(kanalkalimantan.com/digdo)

 

 

Reporter : Digdo
Editor : Cell

 


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->