Kota Banjarbaru
Telkom Pastikan Jaringan Online UNBK Lancar
BANJARBARU, PT Telkom Banjarbaru siap menyukseskan penyelenggaraan UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer) di wilayah Kota Banjarbaru dan Kabupaten Banjar dengan mensiagakan personil teknisi, IT dan Supervisor di Posko 24 jam.
Asisten Manager Support Daerah Telkom Banjarbaru Rasmayana mengatakan, pihaknya 100 persen siap mensupport pelaksanaan UNBK. Untuk itu pihak Telkom akan menyiapkan posko 24 jam yang terdiri dari teknisi, IT dan supervisor yang siap mengatasi gangguan jaringan saat pelaksanaan UNBK.
Rasmayana menjelaskan, posko 24 jam nanti akan bertugas untuk melakukan pengecekan jaringan bagi sekolah-sekolah yang sedang melaksanakan UNBK untuk memastikan jaringan online 100 persen. Kalau ada terjadi gangguan atau hal lain maka personil di Posko 24 jam akan langsung melakukan penanganan.
“Posko 24 jam bertugas untuk memastikan pelaksanaan UNBK aman terkendali dan berjalan dengan lancar tanpa ada gangguan teknis,†katanya kepada Kanal Kalimantan (19/3).
Rasma menyampaikan, semenjak dicanangkan pelaksanaan UNBK, pihak PT Telkom sudah 100 persen memberikan dukungan. Demi menunjang lancarnya jaringan pada saat UNBK nanti, pihaknya melakukan tindakan pemeliharaan rutin jaringan agar tetap selalu on selama pelaksanaan UNBK nanti. Namun pihaknya juga tidak dapat memungkiri jika nanti akan terjadi kendala yang tidak terdugas seperti gangguan pohon-pohonan yang berpotensi mengganggu jaringan fiber milik mereka.
“Namun kalau terjadi emergency pada saat pelaksanaan UNBK, teknisi akan terjun langsung ke lokasi,†katanya.
Guna mendukung jaringan di sekolah-sekolah yang tidak terjangkau fiber (kabel), pihak Telkom menyediakan alternatif bagi sekolah pelanggan. Alternatif yang ditawarkan berupa jaringan berbasis satelit. “Bagi jaringan menggunakan satelit, disediakan relay parabola,â€Âpungkasnya. (abdullah)
Editor : Abi Zarrin Al Ghifari
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Serahkan Eco Office Eco School Award 2024, Ini Kata Wali Kota Aditya
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Dialog Akhir Tahun 2024, Pemko Banjarbaru Terima Masukan dan Kritik
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Catatan ATCS Tugu Adipura, Pengendara Merasa Malah Ada Penumpukan
-
Kota Banjarmasin1 hari yang lalu
UMK Banjarmasin Naik Menjadi Rp3,59 Juta
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Serap Masukan Rencana Detail Tata Ruang Kertakhanyar-Gambut, PUPRP Banjar Gelar Konsultasi Publik Kedua
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Melati Sekumpul Juara I Gebyar Pemberdayaan Masyarakat Desa