Kabupaten Banjar
Tenggelam, Warga Sungai Tabuk Saat Ini Masih Dicari Petugas dan Relawan
MARTAPURA, Seorang pria bernama Abdul Basit (30) dikabarkan tenggelam di sekitar sungai di Desa Pengakuan Laut, RT 06, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar, Kamis (28/11) siang. Saat ini, relawan dan petugas sedang melakukan pencarian di lokasi. Tapi Abdul Basit masih belum ditemukan.
Kabar tenggelamnya Abdul Basit saat ini ramai di sejumlah grup relawan dan medsos. Menyikapi hal tersebut, polisi dari Polsek Sungaitabuk juga sedang turun ke lokasi untuk melakukan pengecekan. Hal tersebut disampaikan Kapolres Banjar AKBP Andri Koko Prabowo, melalui Kapolsek Sungaitabuk Iptu Siswandi. “Saat ini petugas masih kroscek di lapangan,” katanya.
Sementara itu menurut informasi warga, Abdul Basit saat itu berada di kawasan sungai sekitar pukul 11.00 Wita. Habis itu yang bersangkutan tidak ditemukan lagi keberadaannya.(rendy)
Editor : Chell
-
Kalimantan Selatan1 hari yang lalu
DPRD Kalsel Usulkan Pengangkatan Muhidin Jadi Gubernur
-
HEADLINE2 hari yang lalu
KPK Gali Keterangan Empat Saksi Terkait Aliran Uang ke Sahbirin Noor
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
Belasan Kios Pasar A Yani Pengambangan Terbakar
-
Kota Banjarbaru1 hari yang lalu
Pjs Wali Kota Banjarbaru Serahkan SK Kenaikan Pangkat PNS
-
pilkada 202422 jam yang lalu
Kenakan Jaket Putih, H Saidi Mansyur dan H Said Idrus Jalani Debat Publik Kedua
-
HEADLINE2 hari yang lalu
CEK FAKTA: Pernyataan Paslon Bahrul Ilmi Impor Guru dari Pulau Jawa, Bangun Jalan Beton di Batola