HEADLINE
Truk Kontainer Muatan Pakan Terguling di Tanjakan Durian Banjarbaru
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Truk kontainer alias peti kemas pengangkut pakan ikan mengalami kecelakaan tpada saat menaiki tanjakan durian di Jalan PM Noor, Kota Banjarbaru, Senin (18/10/2021) siang.
Menurut pengakuan sopir truk trailer, Abdul Wahab, pakan ikan yang diangkut berasal dari pelabuhan Tri Sakti Banjarmasin sedang menuju ke arah Mandiangin. Saat mendekati tanjakan durian -sebutan warga sekitar-, pengemudi kaget karena ada mobil yang parkir di bahu jalan tepat di atas tanjakan durian.
Diduga karena bawaan bermuatan berat, truk pengangkut konatiner isi pakan itu tidak sanggup menanjak dan lalu truk mundur. Akibatnya saat mundur truk oleng lalu terguling dan kemudian menindih sebuah mobil Toyota Fortuner warna putih yang sedang terparkir di bahu jalan.
“Saya mengangkut pakan ikan mau membawa ke Mandiangan, ketika mau naik tanjakan ada mobil terparkir di bahu jalan tepat di tanjakan, niat mau menghindarinya, kemudian stir oleng, tidak kuat naik lagi, kemudian terguling,” akunya.
Baca juga : Banjarbaru Kejar Herd Immunity 70% Warga Tervaksin di November
Sementara itu, Muhammad Iqbal, salah seorang pedagang durian menduga sopir telat memindah gigi alias over transmisi saat melintasi tanjakan durian tersebut.
“Kebetulan, saya sedang melayani pembeli dan tiba-tiba mobil truk itu mundur lagi ke belakang dan menindih mobil Fortuner putih itu,” ucapnya.
Akibat kejadian truk trailer terguling mobil Toyota Fortuner ringsek tertindih kontainer warna hijau. Tidak ada korban jiwa, hanya sopir mengalami luka ringan.
Akibat kejadian ini, arus lalu lintas di jalan PM Noor Banjarbaru tertutup total. Karena kontainer menutup penuh badan jalan. (kanalkalimantan.com/ibnu)
Reporter : ibnu
Editor : bie
-
Lifestyle3 hari yang lalu
Ide Kreatif Anak Muda Peduli Lingkungan Dituangkan dalam Kertas Kebijakan
-
Kalimantan Timur3 hari yang lalu
Tetangga Sendiri Dihabisi Secara Brutal Ayah dan Anak di Samarinda
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Pemkab Banjar Serahkan Penghargaan Proklim dan Adiwiyata, Ini Daftar Penerima Penghargaan
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Turunkan 413 Personel Pengamanan Nataru di Banjarbaru
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Operasi Lilin Intan 2024 Dimulai, Ini Kata Kapolres HSU
-
Lifestyle3 hari yang lalu
Dialog #2 Basakalimantan Wiki: Rumuskan Ide Anak Muda Kurangi Sampah Plastik Jadi Isu Kebijakan