Kabupaten Banjar
Umi Pipik Isi Tausiah di Talk Show dan Edukasi Pemberdayaan Masyarakat
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Ustadzah Pipik Dian Irawati atau Umi Pipik menyampaikan tausiyah di Ballroom Hotel Grand Qin Banjarbaru, Jumat (13/12/2024) pagi.
Kehadiran Umi Pipik itu saat Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) kolaborasi dengan TP PKK menggelar Talk Show dan Edukasi Pemberdayaan Masyarakat.
Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Hj Nurgita Tiyas berharap dari tausiah yang disampaikan Umi Pipik dapatkan banyak ilmu dan pelajaran sebagai modal untuk mengabdi kepada masyarakat lebih luas pada tahun-tahun yang akan datang.
Baca juga: Melati Sekumpul Juara I Gebyar Pemberdayaan Masyarakat Desa
“Terimakasih kepada Umi Pipik yang sudah berusaha hadir di tengah-tengah kita, InsyaAllah kehadiran beliau menambah semangat dan menambah kuat lagi perjuangan kita untuk memajukan daerah,” ucap Ibu Gita sapaan akrabnya.
Talkshow yang bertema Pemberdayaan Perempuan Dalam Perspektif Islam tersebut dipandu Oleh Moderator Etya Ainurrahmi.
Umi Pipik dalam tausiahnya menjelaskan, menurut Rasulullah jika ingin mendapatkan nilai lebih dihadapan Allah, maka gunakanlah hati dengan tiga hal.
“Yang pertama gunakan hatimu dengan ilmu, isi dengan ilmu mengenal Allah, yang kedua gunakan hatimu dengan adab dan ketiga isi hatimu dengan amal, ketika engkau gunakan maka Allah akan beri nilai lebih,” jelas Umi Pipik.
Dia menambahkan, amalan yang paling disukai Allah adalah memanusiakan manusia yakni memasukkan rasa bahagia dihati manusia dan cintai ketetapan Allah.
Dalam kesempatan tersebut juga diserahkan cindera mata oleh Ketua TP PKK kepada Umi Pipik.
Kegiatan dihadiri Ketua Gatriwara Banjar, para istri kepala SKPD, pengurus PKK kabupaten, kecamatan dan desa, kepala SKPD perempuan, RPM dan sejumlah undangan. (kanalkalimantan.com/dkispbanjar/kk)
Reporter: kk
Editor: Dhani
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Naik 6,5 Persen, Upah Minimum Kalsel 2025 Rp3,4 Juta
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Koordinator Posko Tim Banjarbaru Hanyar Diancam Dihabisi, Dikirimi Dua Surat Kaleng
-
HEADLINE1 hari yang lalu
KPU Banjarbaru Siap Hadapi Gugatan MK
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Tak Ada Gugatan di MK, Muhidin-Hasnur Menunggu Dilantik
-
Satpol PP Kab Banjar2 hari yang lalu
Satpol PP Banjar Dapati 7 Penjual Anakan Ikan
-
DPRD KOTABARU1 hari yang lalu
Sowan ke Bakti Kementerian Komdigi, Komisi II dan Diskominfo Kotabaru Perjuangkan Akses Internet