Kota Banjarbaru
Wali Kota Aditya Paparkan LKPj Tahun 2022

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin didampingi Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono sampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Wali Kota Banjarbaru akhir tahun anggaran 2022 dalam rapat paripurna DPRD Kota Banjarbaru, Senin (27/3/2023).
LKPj merupakan laporan mengenai pelaksanaan tugas dan kinerja pembangunan selama satu tahun, atas dasar Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD), sehingga hubungan eksekuti dan legislatif tetap berjalan dengan baik.
Wali Kota Aditya mengatakan bahwa keberhasilan pembangunan di Kota Banjarbaru dapat terlihat dari peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang tercatat sebagai IPM tertinggi se Kalsel, kemudian dengan meningkatnya indeks ekonomi, dan program-program berjalan dengan optimal.
“Pembangunan di Kota Banjarbaru berjalan dengan sangat baik berdasarkan IPM mencapai 79,68 dan pertumbuhan ekonomi mencapai 7,93. Untuk program unggulan dan lain-lain berjalan dengan sangat optimal,” katanya.
Baca juga: Perawat RSD Idaman Gagalkan Pencurian, Viral Aksi Pelaku Terekam di Sejumlah Puskesmas

Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPj) Wali Kota Banjarbaru akhir tahun anggaran 2022 dalam rapat paripurna DPRD Kota Banjarbaru, Senin (27/3/2023). Foto: medcenbjb
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Banjarbaru Fadliansyah Akbar mengatakan, LKPj ini akan dievaluasi terlebih dahulu yang memerlukan waktu sebulan dan melibatkan seluruh anggota DPRD.
“Akan kami evaluasi berjalannya kinerja maupun keuangan untuk anggaran tahun 2022, yang mungkin dalam pembahasan LKPj ini memerlukan waktu satu bulan, misalkan tidak ada pembahasan dan rekomendasi, maka LKPj diterima,” ujarnya.
Secara detail, LKPj tahun anggaran 2022 telah dibukukan dan diserahkan kepada DPRD Kota Banjarbaru untuk dikaji. (Kanalkalimantan.com/al)
Reporter : al
Editor : kk

-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
Polda Kalsel Bangun Titik Pertama Dapur MBG di Banjarbaru
-
HEADLINE23 jam yang lalu
Tim Hanyar Banjarbaru Ajukan Pembatalan Hasil PSU ke MK
-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
Khadijah dari Desa Tapus Dalam Raih “Kartini Banua Inspiratif 2025”
-
Infografis Kanalkalimantan3 hari yang lalu
Hari Bumi 2025 “Energi Kita, Planet Kita”
-
Kabupaten Kapuas3 hari yang lalu
Pasca Kebakaran, Bupati Kapuas Tinjau Lokasi Pasar Sari Mulia
-
PLN UIP3B KALIMANTAN2 hari yang lalu
Aksi Pilah Sampah di Lingkungan Kantor PLN UP2B Kalselteng