Kota Banjarbaru
Wapres KH Ma’ruf Amin Minta Pemangku Kepentingan Bersama Hadapi Bencana
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Wakil Presiden (Wapres) RI Ma’ruf Amin meminta seluruh pemangku kepentingan baik di pusat maupun daerah untuk bekerjasama dan bersinergi dalam menghadapi berbagai potensi bencana.
Apalagi, dilanjutnya akhir-akhir ini, seiring datangnya musim hujan di tanah air, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) terus memberikan peringatan akan potensi terjadinya bencana terutama banjir dan tanah longsor akibat cuaca ekstrem di berbagai daerah.
“Saya minta seluruh pemangku kepentingan bekerja bersama. Jadi bukan hanya tanggung jawab pemerintah saja tetapi juga dinas-dinas semua, termasuk TNI/Polri, semuanya, kita bekerjasama, bersinergi dan berkolaborasi,” ujarnya usai melakukan kunjungan kerja di Panti Sentra Budi Luhur Banjarbaru, Kamis (13/10/2022) siang.
Terlebih pemerintah daerah, kata Wapres, yang harus benar-benar bersiap terutama terkait penyediaan anggarannya, karena BMKG telah memperingatkan potensi ancaman bencana yang cukup besar di berbagai daerah.
Baca juga : Evaluasi Diharapkan Menimbulkan Perubahan Pembangunan di Barsel
“Ini sebenarnya kan hampir setiap tahun (terjadi), cuma mungkin ada yang lebih besar, lebih kecil saja tergantung dan pada situasi yang kita hadapi. Tahun ini memang (potensinya) dianggap agak besar karena itu seluruh pemangku kepentingan di daerah harus disiapkan dan anggarannya sudah harus disiapkan,” paparnya.
Lebih jauh, Ma’ruf Amin menuturkan bahwa penanggulangan bencana harus menjadi program prioritas di daerah dan pelaksanaannya dengan melibatkan banyak pihak terkait.
“Ini penting, tidak mungkin bencana hanya ditanggulangi oleh pemerintah daerah saja, tetapi juga seluruh potensi yang ada di daerah (harus menjalin) sinergi dan kolaborasi betul-betul menjadi satu kesatuan,” tegasnya.
Dia melanjutkan, harus menjadi satu bangunan yang saling menguatkan dalam menghadapi berbagai ancaman bencana.
“Seluruh pemangku kepentingan di daerah semuanya, tokoh masyarakat, akademisi termasuk juga tentu para ulama, (harus) ikut membantu dalam menanggulangi dampak (bencana),” pungkasnya.(Kanalkalimantan.com/ibnu)
Reporter : ibnu
Editor : cell
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Hitung Cepat Tim Pemenangan Muhidin-Hasnur Unggul 83 Persen di Pilgub Kalsel
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Pilwali Banjarbaru Suara Tidak Sah ‘Menang’ di Beberapa TPS
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Nyoblos di TPS 026 Sungai Besar, Lisa Halaby: “Insya Allah, Apapun Hasilnya Nanti Kita Lihat”
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Anomali Perilaku Pemilih Ibu Kota, Suara Tidak Sah ‘Menang’ Pilwali Banjarbaru
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pesan Secarik Kertas Terselip dari Coblosan Pilwali Banjarbaru
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
Yamin-Ananda Klaim Menang Pilwali Banjarmasin