NASIONAL
Yusuf Kardawi, Mahasiswa UHO yang Sempat Kritis Usai Demo, Meninggal

KENDARI, Korban jiwa akibat bentrok saat aksi demonstrasi ribuan mahasiswa menolak sejumlah RUU di gedung DPRD Sulawesi Tenggara (Sultra), bertambah.
Adalah Muhammad Yusuf Kardawi (19 tahun), mahasiswa Universitas Halu Oleo (UHO), Kendari. Yusuf dinyatakan meninggal dunia usai sempat kritis dan menjalani operasi pada bagian kepala di RSUD Bahteramas.
“Iya benar, korban dinyatakan meninggal dunia pada pukul 04.00 WITA,” jelas Humas RSUD Bahteramas, Masyita, saat dihubungi kendarinesia, Jumat pagi (27/9).
Masyita mengatakan, setelah tiba di RSUD Bahteramas, korban langsung menjalani operasi, karena menderita luka parah pada bagian kepala.
Setelah dioperasi, korban langsung ditempatkan di ruang ICU. “Setelah dioperasi ditempatkan di ICU, sekitar pukul 22.00 WITA. Saya berada di RS sampai pukul 00.00 WITA. Setelah saya tinggalkan RS, jam 04.00 WITA itu saya mendapat informasi dari petugas jaga, korban telah meninggal,” ujar Masyita.
Menurut Masyita, korban langsung diberangkatkan ke kampung halamannya di Kabawo, Kabupaten Muna. Dengan begitu, korban meninggal akibat demonstrasi menolak sejumlah RUU yang berujung bentrok di DPRD Sultra menjadi dua orang. Korban meninggal pertama diketahui bernama Randy, mahasiswa Fakultas Perikanan, UHO.(kum)
<
div class=”reporter”>
Reporter : Kum
Editor : Chell

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Tim Hanyar Banjarbaru Ajukan Pembatalan Hasil PSU ke MK
-
DPRD KOTABARU3 hari yang lalu
DPRD Kotabaru Gelar Rapat Paripurna
-
DPRD BANJARBARU2 hari yang lalu
Harapan Besar Wakil Rakyat di Momentum Hari Jadi ke-26 Kota Banjarbaru
-
PLN UIP3B KALIMANTAN3 hari yang lalu
Aksi Pilah Sampah di Lingkungan Kantor PLN UP2B Kalselteng
-
PLN UIP3B KALIMANTAN3 hari yang lalu
Hari Buku Sedunia, YBM dan Srikandi PLN UP2B Kalselteng Berbagi Buku Bacaan
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Rapat Paripurna Hari Jadi ke-26 Kota Banjarbaru “Bahimat Bakuat Barakat”