KRIMINALITAS HSS
Sempat Diajak Jalan-jalan Naik Mobil, YD Habisi Ermanelly Cassanova, Mayatnya Dibuang Motornya Diambil
KANALKALIMANTAN.COM, KANDANGAN – Diduga bermotif api cemburu YD menghabisi nyawa teman wanitanya Ermanelly Cassanova (36), mayat wanita yang ditemukan warga Kelurahan Jambu Hilir, Kecamatan Kandangan, HSS, tertutup karung plastik pada Jumat (17/7/2020) petang. Korban sendiri adalah warga jalan Indah Permai, No 25, RT 14, Kecamatan Teweh Tengah, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah.
Tak selang sehari, pihak kepolisian berhasil menangkap tersangka pembunuhan Ermanelly Cassanova, YD ditangkap pihak kepolisian di jalan Landasan Ulin, Komplek Karya Bakti, Kecamatan Syamsudin Noor, rumah orangtuanya.
Sabtu (18/7/2020) pagi, Direktur Reserse dan Kriminal Umum Kombes Sugeng Riyadi melalui Kasubdit 3/Jatanras Kompol Riza Muttaqin, mengatakan, dari keterangan sementara tersangka YD tega menghilangkan nyawa korban karena cemburu.
Diketahui YD cemburu karena korban mendapat panggilan telepon dari seorang laki-laki dengan panggilan sayang.
YD sempat mengajak korban Ermanelly Cassanova janjian untuk ketemu, di daerah Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, pada Rabu, (15/7/2020) sekitar pukul 10.00 WIB, YD mengajak korban jalan-jalan menggunakan mobil Toyota Innova Nopol DA 1604 TCA ke Ampah, Tamiyang Layang, Barito Selatan, Kalimantan Tengah.
Baca juga:
Razia di Lapas Banjarbaru, Petugas Temukan Sajam Modifikasi, HP, hingga Syair Togel!
Sedangkan sepeda motor Honda Beat nopol KH 6137 EO milik korban dimasukkan ke dalam mobil Innova.
Masih dari keterangan polisi dari pengakuan tersangka, ia terbakar emosi karena cemburu kemudian YD memukul kekasihnya sendiri pada bagian kepala dengan menggunakan kunci roda yang ada di mobil Innova. Awal ‘eksekusi’ itu terjadi pada hari Kamis (16/7/2020) sekitar pukul 04.00 Wita di daerah Amuntai, Kabupaten Hulu Sungai Utara.
Lalu tersangka membawa Ermanelly Cassanova yang sudah tak bernafas ke arah Kabupaten HSS, hingga membuang mayat korban begitu saja pada Jum’at (16/7/2020) yang akhirnya ditemukan warga pada pukul 18.00 Wita, di jalan Kapten Piere Tandean, Banua Ha yar, Kelurahan Jambu Hilir, Kecamatan Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
YD kemudian arah pulang ke Banjarmasin masih dengan mobil Innova, kemudian sempat menjual sepeda motor milik korban, kepada MY seharga Rp 4,5 juta, melalui perantara SP. SP sendiri mendapatkan komisi sebesar Rp 500 ribu dari YD.
Hasil penelusuran polisi Sabtu (18/7/2020) pagi, dua pelaku penadah motor berhasil di tangkap pihak kepolisian.
Direktur Rersese dan Kriminal Umum Kombes Sugeng Riyadi melalui Kasubdit 3/Jatanras Kompol Riza Muttaqin, petugas selain menangkap YD juga berhasil mengamankan dua penadah motor milik korban yaitu SP dan MY merupakan warga Landasan Ulin.
“Kita juga berhasil mengamankan dua penadah, dan selain itu juga kita amankan mobil Toyota Innova nopol DA 1604 TCA milik YD,” ujar Kompol Rizal Muttaqin.
Baca juga:
Pelaku Ditangkap, Mayat Wanita Tertutup Karung di Kandangan Dihabisi Teman Lelaki
“Mobil Toyota Innova Nopol DA 1604 TCA
yang awalnya digunakan untuk mengajak korban jalan-jalan, selanjutnya mengangkut motor, serta membawa tubuh korban setelah dibunuh,” kata Rizal Muttaqin.
Petugas juga berhasil mengamankan barang bukti berupa uang tunai hasil penjualan sepeda motor milik korban sebesar Rp 4,5 juta, satu BPKB an. Weni Aditya, satu lembar STNK an. Weni Aditya, satu unit mobil Toyota Innova nopol terpasang DA 1605 TCA, satu unit sepeda motor Honda Beat nopol terpasang KH 6137 EO. satu unit HP Xiaomi, satu buah kunci roda, satu buah tas milik korban.
Sebelumnya, YD diciduk pihak kepolisian di daerah Landasan Ulin, Sabtu (18/7/2020) pukul 04.30 Wita. Saat ini pelaku diserahkan kepada Satreskrim Polres HSS guna proses hukum lebih lanjut. (kanalkalimantan.com/wahyu)
Editor : Bie
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Pemegang Kursi DPRD Banjarbaru Terima Bantuan Keuangan Parpol, Satu Suara Dihargai Rp14 Ribu
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Juara di Singapore Open Dance Championship 2024, Frem Harumkan Nama Indonesia
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Kembali Tak Datang, KPK Sebut Peluang Jemput Paksa Paman Birin
-
pilkada 20242 hari yang lalu
Bawaslu Kalsel Segera Plenokan Dugaan Pelanggaran Paslon Syaifullah-Habib Ahmad
-
Kota Banjarbaru1 hari yang lalu
Akhiri Masa Cuti, Aditya Kembali ke Balai Kota Banjarbaru
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Tak Ada Pilihan Kotak Kosong di Pilwali Banjarbaru